PLN Mobile Proliga 2025, LavAni Menangi Laga Perdananya di Final Four, Kalahkan Bank Sumsel 3-0
GH News April 19, 2025 09:04 AM

TIMESINDONESIA, KEDIRIJakarta LavAni Transmedia berhasil mengawali laga di  final four seri pertama PLN Mobile Proliga 2025 dengan meraih kemenangan 3-0 (25-20, 25-19, 25-23) atas Palembang Bank Sumsel  di GOR Jayabaya Kediri Jumat (18/4/2025).

Mengandalkan pemain-pemain lama termasuk dua legiun asing Renan Buiati dan Taylor Sander  Jakarta LavAni Transmedia tampil cukup dominan. Namun begitu, Palembang Bank Sumsel yang  menampilkan pemain asing barunya Marco Sedlacek memberikan perlawanan ketat sejak set pertama.

Awal set pertama duel kedua tim berlangsung seru, LavAni yang menurunkan Boy Arnest, Hendras Kurniawan, Dio Zulfikri, terus  memimpin perolehan poin. Namun  Sigit Ardian dan  kawan-kawan tak tinggal diam,  mereka  terus memberikan perlawanan sedangkan, meski di set pertama harus kalah 25- 20. 

Set kedua, laga kedua tim  semakin ketat. Hendra Kurniawan dan kawan-kawan selalu mendominasi pengumpulan poin, mereka memimpin 8-5 di awal set kedua. 
Pertengahan set kedua, penampilan  Palembang Bank Sumsel sedikit menurun, mereka sempat tertinggal 16-12.

Meski tertinggal Sigit Ardian dan kawan-kawan tidak patah semangat, namun tim yang dilatih Iwan Dedi Setiawan kembali kalah 25-19.

Set ketiga Palembang Bank Sumsel sepertinya akan merebut set tersebut. Sigit Ardian yang didukung dua legiun asing Marco Sedlacek dan  Bradley Gunter bermain lebih impresif, dan terus mencoba mendominasi permainan, bahkan sempat memimpin perolehan poin.

Namun di akhir set ketiga, lagi-lagi Sigit Ardian dan kawan-kawan sering melakukan attack error, dan kembali kalah dengan 25-23.

voli-7.jpg

Usai laga asisten pelatih Palembang Bank Sumsel Memet mengatakan, tentang hasil pertandingan diluar dugaan, "Mungkin banyak faktor aja, termasuk kurang adaptasinya para pemain. Maklum ini pertandingan pertama," ujarnya.

Ia juga mengatakan, semua pemain sudah maksimal, "Kita sudah berusaha maksimal, meski hasil yang dicapai tidak sesuai harapan," jelasnya.

Sementara Sigit Ardian juga mengaku tidak menyangka kalau timnya hari ini dikasih 3-0, "Mungkin untuk pertandingan selanjutnya kami akan lebih baik lagi, dan akan meminimalisir kesalahan,"  katanya.

Sementara asisten pelatih LavAni Erwin Rusni mengatakan, hasil hari ini sesuai dengan latihan yang kita jalani selama ini. "Meski set ketiga mendapat perlawanan sengit, tapi kami bisa mengatasi semuanya," tukas  Erwin Rusni.

Pemain LavAni Boy Arnest mengaku bersyukur atas kemenangan hari ini, "Dengan kemenangan hari ini tentunya menjadi modal berharga untuk pertandingan-pertandingan selanjutnya," kata Boy Arnest. (*)

© Copyright @2025 LIDEA. All Rights Reserved.