Fakta Racun Sangga Pemisah Rumah Tangga Santet Khas Kalimantan, Filmnya Kini Tayang di Netflix
Murhan April 19, 2025 09:31 AM

BANJARMASINPOST.CO.ID - Film Racun Sangga: Pemisah Rumah Tangga akhirnya tayang di Netflix mulai 19 April 2025.

Film bergenre horor ini mengangkat kisah ilmu santet asal Kalimantan Selatan.

Setelah cukup sukses di bioskop, film yang dibintangi Frederika Cull kini tayang di Netflix.

Hal ini diumumkan langsung akun resmi Soraya Intercenema Films.

"Camilan akhir pekan panjang Anda! Racun Sangga : “Santet Pemisah Rumah Tangga” resmi tayang di NETFLIX! Streaming Sekarang," tulis akun itu.

Mengutip laman IMDb, film Racun Sangga mengisahkan tentang Maya dan Andi yang baru saja menikah setelah melalui proses taaruf selama satu bulan. 

Awalnya, pernikahan mereka terjalin baik-baik saja. 

Namun setelah pindah rumah untuk memulai hidup baru, Maya dan Andi mulai merasakan keanehan. 

Keduanya kerap menemukan hewan mati di dalam rumah, mendengar suara benda jatuh di atap, dan udara di dalam rumah terasa panas bagi Andi.

Selain itu, Andi juga sering terkena berbagai penyakit misterius. 

Suami Maya itu juga sering mengalami mimpi buruk, halusinasi, batuk darah hingga tidak mampu berdiri apalagi berjalan. 

Karenanya, pasangan suami istri itu harus bolak-balik ke rumah sakit. 

Maya yang kala itu sedang hamil pun harus rela menjaga Andi.

Meski telah banyak melakukan pengobatan medis dan alternatif untuk menyembuhkan Andi, namun kondisinya justru semakin parah. 

Bahkan, nyawa Andi dan Maya terancam. 

Sampai akhirnya mereka sadar bahwa semua kejadian yang dialami merupakan ulah Racun Sangga. 

Racun Sangga adalah salah satu santet paling mengerikan di Kalimantan yang bukan hanya berusaha untuk memisahkan Maya dan Andi, tetapi juga mengancam nyawa mereka.

Daftar Pemain Film Racun Sangga

  • Frederika Cull sebagai Maya
  • Fahad Haydra sebagai Andi
  • Mila Jamila sebagai Safiyya
  • Wafda Saifan Lubis sebagai Duma
  • Zidan El Hafiz sebagai Rashid
  • Umar Lubis sebagai Muadz
  • Julian Kunto sebagai Ustad Idrus
  • Elvito sebagai Harum
  • Elly D. Luthan sebagai Nini Bulan
  • Gusti Gina sebagai Nilam
  • Tiffany Sinaga sebagai Rosi
  • Ravelra Supit sebagai Ruqayyah

Lantas bagaimana mitos Racun Sangga?

Racun Sangga adalah bentuk santet yang berasal dari Kalimantan dan dikenal luas sebagai salah satu ilmu hitam yang paling menakutkan di Nusantara. 

Jenis santet ini, konon digunakan khusus untuk menimbulkan penyakit bahkan untuk merusak keharmonisan hubungan suami istri.

Racun sangga berasal dari tanaman sangga. 

Racun ini bisa membuat orang yang terpapar mengalami gangguan fisik mulai dari penyakit kulit hingga gangguan mental yang tidak dapat dijelaskan secara medis, bahkan bisa menyebabkan nyawa melayang jika tidak dihentikan.

Gejala-gejala racun Sangga sering kali berupa sakit yang tak kunjung sembuh meskipun sudah berkonsultasi dengan banyak dokter, serta gangguan mental seperti ketakutan atau kecemasan tanpa sebab yang jelas.

Secara metafisik, racun Sangga dianggap sebagai “racun gaib” yang dikirim melalui media tertentu atau dengan bantuan praktisi ilmu hitam. 

Ini berbeda dengan santet lain yang mungkin menyerang fisik secara langsung, karena racun Sangga lebih bersifat psikologis dan emosional, menargetkan batin seseorang sehingga perasaan damai berubah menjadi kengerian yang tiada henti.

Hal ini menunjukkan adanya tradisi mistik di mana energi negatif bisa digunakan sebagai bentuk penghancuran relasi, terutama dengan bantuan paranormal atau dukun yang memiliki kemampuan khusus dalam ilmu hitam​.

Namun, penting untuk memahami bahwa keyakinan ini sangat terkait dengan budaya dan mitos setempat, serta belum memiliki dasar ilmiah yang jelas. 

(Banjarmasinpost.co.id)

© Copyright @2025 LIDEA. All Rights Reserved.