Blockchain for Good Alliance Luncurkan Program Akselerator dan Pendanaan Global, Berkolaborasi dengan UNDP

Dubai, Uni Emirat Arab, (ANTARA/PRNewswire)-
Blockchain for Good Alliance (BGA), inisiatif nirlaba global, bersama United Nations Development Programme (UNDP) dan EMURGO Labs, meluncurkan "SDG Blockchain Accelerator" — program global yang memanfaatkan dampak sosial blockchain untuk mencapai Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (TPB) PBB. Lewat program ini, staf dan mitra UNDP memperoleh wawasan, teknologi, dukungan, dan bimbingan untuk mengembangkan, menguji coba, serta memperluas skala solusi blockchain demi menjawab berbagai tantangan pembangunan ekonomi di dunia nyata.