Crash Soal Biasa, Atlet Kabupaten Kotabaru Terlatih Hadapi Tekanan
Mulyadi Danu Saputra April 28, 2025 12:09 AM

BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARBARU - Persaingan pada Kejuaraan Provinsi (Kejurprov) Aeromodelling Kalimantan Selatan (Kalsel) 2025 berlangsung sengit. 


Utusan dari kota dan kabupaten saling unjuk kebolehan di Kota Citra Graha (KCG) Banjarbaru, Minggu (27/4/2025).


Federasi Aero Sport Indonesia (FASI) Kabupaten Kotabaru menurunkan enam atlet terbaik. Mereka persiapkan pesawat untuk berbagai nomor pertandingan. Mulai dari F3R INA, Seeded A dan B, OHLG, Isoma, F3R Elektrik, hingga drone race.


"Kami sudah dua kali ikut kejuaraan seperti ini dan ini ketiga kalinya. Tentu ini bagian dari persiapan menuju Porprov," ujar Ketua FASI Kotabaru, Fachruddin Rifani, di sela-sela pertandingan.


Menurut Fachruddin, ajang ini penting untuk meningkatkan jam terbang para atlet. Keikutsertaan ini diharapkan bisa memperkaya pengalaman serta membiasakan atlet menghadapi tekanan di lapangan.


"Soal crash sudah biasa. Itu tantangan kami, bagaimana atlet bisa tetap konsentrasi dan benar-benar merasakan kontrol pesawat di udara," ucap dia.


Dengan persiapan yang matang, Fachruddin optimistis timnya mampu meraih medali.
"Insya Allah kami membawa pulang medali ke Kotabaru. Kami akan berusaha semaksimal mungkin," tekad dia.


Ada pun enam atlet yang memperkuat Kotabaru adalah H Gusti Fardiansyah, Muhammad Ngaliman, Ridwan, Safarullah, Arbain dan M Rizal Anshari. 


Aeromodelling termasuk cabang olahraga dirgantara. Aeromodelling melibatkan perencanaan, perancangan, pembuatan dan penerbangan pesawat model. Olahraga ini telah berkembang dari hobi jadi salah satu olahraga udara yang populer. (banjarmasinpost/m andra ramadhan)

© Copyright @2025 LIDEA. All Rights Reserved.