Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fauzi Alamsyah
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Suasana berbeda mengiringi proses pemakaman gitaris band Seringai, Ricky Siahaan di pemakaman San Diego Hills, Karawang, Jawa Barat pada Sabtu, (26/4/2025).
Lagu Landslide milik grup band The Smashing Pumpkins diperdengarkan selama proses pemakaman.
Wendi Putranto manager band Seringai kemudian mengungkapkan makna dari lagu yang disetel tersebut.
"Ini memang salah satu lagu yang Ricky dalam sebuah wawancara dengan teman kami di Bali, dia memilih lagu ini, 'mungkin ketika saatnya tiba, gua mau lagu ini dimainkan di pemakaman', kata Wendi mengingat pembicaraan Ricky Seringai.
Lagu band asal Amerika ini menjadi wasiat Ricky untuk bisa disetel ketika ia meninggal dunia.
Di sisi lain, Ricky sangat menyukai lagu tersebut dan kerap ia dengar semasa hidupnya.
"Jadi pemutaran lagu ini jadi salah satu wasiat yang kami jalankan, kami penuhi atas keinginannya almarhum," ujar Wendi.
"Lagu ini sangat menyentuh buat dia, dan dia ingin lagu ini dimainkan ketika saatnya tiba," sambungnya.
Lebih lanjut, jenazah Ricky Seringai juga dipasangkan sepatu vans kesukaannya dan bandana Suicidal Tendencies.