Tampil dengan Mata Sembab, Najwa Shihab Tak Ikut Antar sang Suami ke Pemakaman
Christine Tesalonika May 21, 2025 12:34 PM

Grid.ID - Kabar duka cita menyelimuti jurnalis senior, Najwa Shihab. Ya, suami dari Najwa Shihab, Ibrahim Sjarief Assegaf, meninggal dunia pada Selasa (20/5/2025) pukul 14.29 WIB di RS PON (Rumah Sakit Pusat Otak Nasional).

Pemakaman sendiri dilangsungkan di TPU Jeruk Purut, Jakarta pada Rabu (21/5/2025) pukul 10.30 WIB. Pada saat prosesi sholat jenazah, hujan deras mengguyur wilayah Cilandak dan sekitarnya.

Najwa Shihab juga tampak mengikuti prosesi salat jenazah dengan mata sembab. Namun, jurnalis senior tersebut tampak tak ikut dalam rombongan keluarga yang akan menuju ke pemakaman.

Najwa Shihab sendiri langsung masuk ke dalam rumah usai ambulance yang membawa jenazah sang suami jalan menuju TPU Jeruk Purut.

Dalam papan pemberitahuan yang ada di pemakaman tertulis bahwa pemakaman hanya boleh dihadiri oleh laki-laki saja. Sementara perempuan yang ingin memberikan ucapan belasungkawa bisa hadir di rumah duka saja.

Sementara itu, meninggal di usia 47 tahun, terungkap penyebab meninggalnya suami Najwa Shihab. Disebutkan bahwa mendiang Ibrahim Sjarief meninggal karena penyakit stroke.

Kabar ini dikonfirmasi oleh Ketua Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) Ulil Abshar Abdalla atau Gus Ulil. Ia menyebut menantu Quraish Shihab itu meninggal karena penyakit stroke.

© Copyright @2025 LIDEA. All Rights Reserved.