Profil Limbad, Pesulap yang Sempat Ditahan Imigrasi Arab Gegara Penampilan Sangarnya, Begini Perjalanan Kariernya
Widy Hastuti Chasanah July 07, 2025 07:34 AM

Grid.ID - Simak profil Limbad, pesulap yang sempat ditahan imigrasi Arab gegara penampilan sangarnya. Bahkan, penampilan Limbad sampai membuat petugas imigrasi kaget tak karuan.

Seperti diketahui, Pesulap Limbad ternyata punya kisah lucu saat menjalankan ibadah umrah beberapa waktu lalu. Ia sempat ditahan petugas imigrasi Arab karena memiliki gigi taring.

Bahkan, petugas imigrasi setempat sempet berteriak 'setan' saat memperhatikan penampilan Limbad. Kisah lucu itu diungkap oleh sahabat Limbad, Abdur Arsyad hingga jadi sorotan netizen.

Sempat ditahan imigrasi Arab gegara penampilannya, lantas seperti apa profil Limbad? Simak ulasannya.

Profil Limbad

Limbad atau yang akrab disapa Master Limbad adalah seorang pesulap asal Indonesia. Melansir Kompas.com, ia telah memulai kariernya sejak 1999 saat duduk di bangku SMA.

Meski begitu, namanya mulai dikenal publik sejak mengikuti ajang kompetisi sulap The Master di RCTI dan berhasil dinobatkan sebagai Master Magician. Di setiap penampilan itu, Limbad selalu konsisten dengan aliran faqir magic atau aliran yang selalu menampilkan atraksi-atraksi yang berbahaya dan memancing ketegangan.

Selain itu, Limbad juga dikenal sebagai pesulap yang tidak pernah berbicara di depan publik. Hal itu terjadi sejak Limbad menandatangi kontrak bisu dengan salah satu stasiun televisi nasional.

Pria kelahiran 6 Juni 1972 ini selalu menyampaikan pemikirannya melalui asisten atau istrinya yang menjadi juru bicara. Bukan itu saja, satu hal menarik dari Limbad adalah ia selalu membawa burung hantu yang diberi nama Burhan di setiap penampilannya.

Berkat kemenangannya di The Master musim kedua, ia pun mulai wara wiri di sejumlah program acara televisi. Saat itu, Limbad juga melebarkan sayapnya untuk terjun ke dunia seni peran.


Limbad telah membintangi dua sinetron yaitu, Tarzan Cilik dan Baim Anak Soleh. Selain itu ia juga telah membintangi tiga film seperti Ghost Jenglot (2007), Maling Kutang (2009), dan The Mentalist (2011). Selain itu, ia juga pernah di dapuk menjadi bintang iklan untuk produk Mito dan Hemaviton Jreng.

Bicara soal kehidupan pribadi, Limbad diketahui memiliki tiga orang anak. Pada 1995 ia telah menikah dengan wanita bernama Susi Indrawati.

Kemudian, Limbad menikah lagi dengan Benazir Endang Ariyanti. Namun pernikahannya dengan sang istri kedua tengah diujung tanduk, pasalnya Limbad dan Benazir Endang Ariyanti sedang menjalani proses sidang perceraian. Demikianlah profil Limbad, pesulap yang sempat ditahan imigrasi Arab saat umrah.

Limbad Ditahan Imigrasi Arab

Belum lama ini, komika Abdur Arsyad menceritakan kisah lucu soal perjalanan umrahnya bersama Limbad. Ia mengaku pesulap Limbad sempat ditahan imigrasi Arab karena penampilannya.

Bahkan, Limbad sampai diteriaki 'Setan' oleh petugas imigrasi. Hal itu karena penampilannya yang sangar mulai dari alis hingga gigi taring.

"Jadi waktu itu saya umrah bareng Limbad. Nah, sampai di imigrasi Jeddah, dia punya taring tanam yang nggak bisa dilepas," ungkap Abdur melansir Wartakotalive.com.

"Petugas imigrasi Arab sampai nahan dia," beber Abdur sembari tertawa

"Katanya di sana, 'sayton', 'sayton," ucap Abdur menirukan petugas imigrasi Arab Saudi.

Akhirnya, Limbad mulai menjelaskan siapa dirinya dengan menggunakan Bahasa Inggris sederhana dan mengatakan jika dirinya adalah seorang artis yang berasal dari Indonesia.

"Akhirnya dia bilang ke Imigrasi,'I'm artist from Indonesia', Terus petugasnya kayak,'Ohhh...," imbuhnya.

© Copyright @2025 LIDEA. All Rights Reserved.