Jelang Kremasi Jenazah sang Ayah, Sarwendah dan Keluarga Jalani Ritual Linwuk
Ragillita Desyaningrum July 23, 2025 12:34 PM

Grid.ID - Aktris Sarwendah menjalani ritual linwuk sebelum melepas jenazah sang ayah, Hendrik Lo, untuk dikremasi di Rumah Duka Grand Heaven Pluit, Jakarta Utara, Rabu (23/7/2025).

Tak hanya Sarwendah, anggota keluarga lainnya juga turut melakukan ritual tersebut. Mulai dari sang ibunda, dua adik Sarwendah yaitu Wendy dan Dennise, serta ketiga anak Sarwendah. Semua kompak mengenakan pakaian berwarna putih.

Setelahnya, berlangsung ibadah pelepasan yang dipimpin oleh biksu. Seluruh anggota keluarga dan pelayat tampak mengikuti prosesi tersebut dengan khidmat.

Prosesi kremasi sendiri akan berlangsung pukul 11.18 WIB. Kremasi akan berlangsung di Krematorium Grand Heaven, Pluit, Jakarta Utara, lantai 5.

Setelah dikremasi, abu jenazah ayah Sarwendah akan dilarungkan di laut yang berada di kawasan Ancol sekitar pukul 14.30 WIB.

Sebagai informasi, ayah Sarwendah, Hendrik Lo, meninggal dunia di usia 63 tahun para Sabtu, 19 Juli 2025 pukul 8.18 WIB.

Hendrik menghembuskan napas terakhirnya setelah dirawat selama limahari di rumah sakit akibat komplikasi. Awalnya, Hendrik mengeluhkan sakit perut.

© Copyright @2025 LIDEA. All Rights Reserved.