Jasad Tohir Curanmor Asal Lampung yang Tewas Dihajar Warga di Brebes Dijemput Keluarga
muh radlis July 27, 2025 01:30 PM

TRIBUNJATENG.COM, BREBES - Rekaman detik-detik pelaku pencurian di Desa Bangsri, Kecamatan Bulakamba, Kabupaten Brebes, Jawa Tengah sebelum di massa warga tersebar di media sosial.

Salah satunya diunggah @Brebes Berhias Terupdate.

Dalam video tersebut terlihat, pelaku yang di massa warga hingga tewas Mohamad Tohir (21) warga Lampung Timur ternyata tak hanya sendirian melakukan aksinya.

Ia bersama satu pelaku lainnya yang mengawasai lokasi sekitar, saat aman pelaku tersebut lantas membantu untuk eksekusi motor lainnya.

Terlihat, ada beberapa sepeda motor milik penghuni rumah kos yang coba dibobol stop kontak kuncinya oleh pelaku.

Namun nahas, pelaku Mohamd Tohir (21) tertangkap warga setelah salah satu penghuni rumah kos berteriak. Sementara satu pelaku lainnya yang tidak dikenali identitasnya kabur.

Sementara kini, pelaku yang sebelumnya di semayamkan di kamar jenazah RSUD Brebes sudah di jemput oleh keluarga dari lampung.

Kapolsek Bulakamba AKP Ibnu Setyadi saat dikonfirmasi menyebut, pelaku kini sudah di jemput oleh pihak keluarga untuk di makamkan di kampung halaman Kabupaten Lampung Timur.

"Sudah diambil oleh pihak keluarga mas, bahkan keluarga juga menolak untuk di autopsi, " ujarnya singkat saat dikonfirmasi Tribunjateng.com, Minggu (27/7/2028).

Sebelumnya diberitakan, peristiwa aksi curanmor terjadi pada Kamis (24/7/2025) dinihari pelaku ahirnya tewas usai dihajar warga.

Sebelum tewas karena dihakimi warga, pelaku pencurian Mohamad Tohir (21) warga Lampung Timur ternyata sempat di ikat pada tiang listri yang berdekatan dengan selokan.

Dengan kondisi wajah yang bonyok dan tak sadarkan diri, dalam video yang dilihat Tribunjateng.com, warga tetap menjambak dan membercandai korban yang sudah tak berdaya tersebut.

Video aksi main hakim sendiri itu bahkan tersebar ke sejumlah grup WhatsApp warga.

Diketahui, korban akhirnya dievakusi oleh Polsek Bulakamba ke Puksesmas Bulakamba untuk kemudian dirujuk ke RSUD Brebes karena kondisinya yang kian memburuk.

Meski sempat mendapatkan penanganan medis, namun korban ahirnya menghembuskan nafas terahir di RSUD Brebes. (Pet) 

© Copyright @2025 LIDEA. All Rights Reserved.