Sempat Syok Berat Dengar Vonis Hakim, Kuasa Hukum Ungkap Kondisi Terkini Ibunda Vadel Badjideh
Ragillita Desyaningrum October 06, 2025 05:34 PM

Grid.ID - Vonis sembilan tahun penjara yang dijatuhkan majelis hakim kepada Vadel Badjideh menjadi pukulan telak bagi keluarga, terutama sang ibunda, Titin Badjideh.
Oya Abdul Malik, kuasa hukum Vadel, tidak menampik bahwa vonis tersebut membuat ibunda Vadel mengalami syok berat.
"Hari itu (usai vonis) yang kalian lihat syok ya," ujar Oya di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Senin (6/10/2025).
Namun, seiring berjalannya waktu dan setelah proses hukum lanjutan mulai ditempuh, kondisi keluarga kini berangsur membaik.
Oya mengungkapkan bahwa ia telah berkomunikasi secara intensif dengan keluarga, dan sang ibunda kini sudah bisa menerima kenyataan dengan lebih tegar.
"Tapi kemarin semuanya sudah kembali normal. Saya sudah ngobrol sama keluarganya, terutama dengan ibundanya," jelas Oya.
"Alhamdulillah ibunya bisa menerima karena kita masih ada upaya," lanjutnya.
Kekuatan untuk menerima kenyataan pahit ini, menurut Oya, datang dari adanya harapan melalui jalur hukum banding yang kini sedang mereka perjuangkan.
Sebagai kuasa hukum, Oya mengaku terus memberikan dukungan moril dan menguatkan keluarga bahwa perjuangan belum berakhir.
"Saya cuma menguatkan bahwa masih ada upaya hukum yang bisa kita tempuh. Mudah-mudahan hakim yang memeriksa ini, yang banding, bisa dengan cermat melihat fakta-fakta hukum yang sebenar-benarnya," tuturnya.
Oya juga menegaskan kembali tanggung jawabnya kepada orang tua Vadel. Meskipun tidak bisa menjanjikan kapan, ia berkomitmen untuk terus berjuang memulangkan Vadel.

© Copyright @2025 LIDEA. All Rights Reserved.