Andre Taulany Bantah Rumahnya Dijual di Tengah Isu Cerai: Gosip!
Devi Agustiana October 14, 2025 03:34 PM

Grid.ID - Andre Taulany membantah menjual rumahnya di tengah proses cerai dengan Erin. Ia menyebut bahwa konten tersebut merupakan video lama beberapa tahun lalu.

Komedian sekaligus presenter Andre Taulany menjadi sorotan usai muncul kabar bahwa dirinya menjual rumah di tengah ramainya isu perceraian dengn Erin Taulany. Adapun isu tersebut mencuat akibat beredarnya kembali sebuah video lama yang memperlihatkan kediaman sang komedian seolah sedang dijual.

Ditemui usai sidang di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Selasa (14/10/2025), ayah dua anak itu dengan tegas membantah kabar tersebut.

“Gosip!" ucap Andre singkat.

Pria bernama lengkap Andreas Taulany Haumahu itu menuturkan bahwa video yang kini ramai di media sosial bukan merupakan video baru. Rekaman itu berasal dari masa pandemi beberapa tahun silam.

“Tahu dari mana? Saya saja nggak tahu. Rumah saya itu, saya aja gak tahu (dijual),” ucapnya.

Ia juga menambahkan bahwa konten tersebut sudah lama beredar. Akan tetapi, kini diangkat kembali tanpa melihat konteks waktu.

“Itu mah zaman dia bikin konten pas pandemi. Sudah lama, lihat dong itu tahun berapanya,” lanjutnya.

“Iya, diangkat lagi. Kayak enggak tahu sosial media saja,” imbuhnya.

Adapun sidang perceraian antara Andre Taulany dan Erin kembali digelar dengan agenda mediasi. Namun, pertemuan yang diharapkan menjadi jalan damai itu belum mencapai hasil karena Erin tidak bisa hadir secara langsung ke persidangan.

“Alhamdulillah, hari ini sudah dilakukan mediasi. Pak Haji sekarang di sini hadir, cuman dari termohon berhalangan hadir. Tadi dikuasakan sama kuasa hukumnya. Dalam hal ini beliau dalam keadaan, informasinya tadi sakit dan ada surat sakit,” terang Galih Rakasiwi, pengacara Andre.

Galih menambahkan bahwa kesempatan mediasi hanya diberikan satu kali. Karena itu, proses kali ini dianggap tidak berhasil.

“Bisa dikatakan gagal karena kan intinya sudah dikasih waktu hari ini. Jadi, tidak ada mediasi lagi," tuturnya.

Kendati demikian, Andre tetap berharap seluruh proses perceraiannya dapat berjalan lancar dan menemukan penyelesaian terbaik tanpa konflik.

“Ya, semoga bisa selesai dengan baik. Itu saja,” tandas Andre.

© Copyright @2025 LIDEA. All Rights Reserved.