Jakarta (ANTARA) - Badan Amil Zakat Nasional (Baznas)/Bazis Jakarta Pusat memberikan santunan kepada 1.000 guru sebagai penghargaan atas jasa-jasa guru dalam pengabdiannya.

"Total santunan yang kami berikan untuk para guru sebesar Rp500 ribu per orang," kata Koordinator Baznas/Bazis Jakarta Pusat Raja Mohammad Zamzami di Jakarta, Kamis.

Zamzami mengatakan bahwa santunan terbagi menjadi 2 sesi dengan jumlah per sesi masing-masing 500 orang hal ini dilakukan agar dapat berjalan kondusif.

Menurut dia, santunan tersebut diberikan kepada 1.000 guru dalam rangka memperingati hari guru setiap yang jatuh tanggal 25 November, dan baru dapat disalurkan pada awal 2026.

Sementara itu, Wakil Wali Kota Administrasi Jakarta Pusat Eric PZ Lumbun mengatakan, program ini menjadi salah satu penghargaan dan kepedulian serta apresiasi atas jasa-jasa terhadap guru yang ada di wilayah Jakarta Pusat.

Ia juga mengucapkan terima kasih kepada para guru di wilayah Jakarta Pusat yang telah berdedikasi untuk membangun sumber daya manusia (SDM) anak-anak dengan sungguh-sungguh dan ikhlas dalam mempersiapkan Generasi Emas Tahun 2045.

"Atas nama Pemkot Jakarta Pusat, saya mengapresiasi upaya Baznas/Bazis yang telah memberikan perhatian lebih kepada para guru di Sudin Pendidikan Wilayah 1 dan Sudin Pendidikan Wilayah 2," katanya.