TRIBUNGORONTALO.COM -- Tribuners, memasuki bulan pertama di tahun 2026, pencarian informasi seputar Bantuan Sosial (Bansos) masih menjadi topik terpopuler di masyarakat.
Program tahunan pemerintah ini tetap menjadi harapan, terutama bagi mereka yang berhak menerima dan telah terdaftar pada tahun sebelumnya. Sepanjang 2025, penyaluran bansos telah berjalan aktif dan semakin masif.
Bagi masyarakat, hal ini menjadi salah satu resolusi dengan harapan pemerintah tetap menyalurkan bantuan tunai maupun kebutuhan pokok di tahun baru ini.
Baca juga: Buntut Laporan Dugaan Pencemaran Nama Baik, Polisi Selidiki Konten Akun Medsos Gorontalo Karlota
Salah satu jenis bansos yang paling banyak dicari adalah Bantuan Langsung Tunai Kesejahteraan Rakyat (BLT Kesra), berupa bantuan tunai bagi masyarakat miskin dan rentan, yang bertujuan menjaga daya beli serta memenuhi kebutuhan dasar.
Program BLT Kesra Rp900.000 sebelumnya dijadwalkan berakhir pada 31 Desember 2025. Namun, pemerintah juga masih menyalurkan sejumlah skema bansos lainnya pada Januari 2026, seperti Program Keluarga Harapan (PKH), Program Indonesia Pintar (PIP), dan bantuan pangan.
Kondisi inilah yang membuat masyarakat penasaran: apakah BLT Kesra Rp900.000 masih bisa dicairkan? Siapa saja yang berhak menerimanya, dan bagaimana cara mengeceknya secara resmi?
Baca juga: Awal 2026, Ini Cara Cek Status Bansos PKH dan BPNT Pakai KTP
Lantas, seperti apa penejelasannya?
Seperti diketahui, ketentuan baru pemerintah terkait penetapan penerima bansos mewajibkan proses seleksi data yang lebih ketat.
Akibatnya, beberapa jenis bantuan sosial belum dijadwalkan pencairannya kembali, karena data penduduk yang telah dimutakhirkan belum sepenuhnya terverifikasi.
Untuk BLT Kesra, sampai saat ini belum ada informasi resmi terkait pencairan baru. Artinya, pencairan Januari 2026 tidak otomatis masuk ke rekening penerima sebelumnya.
Baca juga: Isra Mikraj 1447 H di Pohuwato Digelar 15 Januari, Ini Konsepnya
Dana Rp900.000 yang ramai dibicarakan saat ini lebih ditujukan untuk:
Sisa pencairan bagi penerima yang belum mengambil bantuan hingga akhir 2025.
Penyaluran lanjutan sesuai hasil validasi data terakhir DTKS/DTSEN.
Penyesuaian administratif, seperti keterlambatan teknis atau perubahan jalur pencairan.
Meski demikian, masyarakat tetap disarankan untuk memeriksa data diri sebagai penerima BLT Kesra pada bulan Januari ini.
Bagi yang ingin memastikan apakah namanya terdaftar sebagai penerima, terdapat dua cara resmi yang dapat dilakukan langsung melalui ponsel, tanpa biaya tambahan.
1. Cek BLT Kesra Melalui Situs Resmi Kemensos
Cara Cek Penerima BLT Kesra Rp900 Ribu 2026 via Situs Resmi
-Buka browser di ponsel Anda.
-Akses situs resmi cekbansos.kemensos.go.id.
-Pilih wilayah sesuai KTP, mulai dari provinsi, kabupaten/kota, kecamatan, hingga desa/kelurahan.
-Masukkan nama lengkap sesuai KTP.
-Ketik kode captcha yang muncul di layar.
-Klik tombol “Cari Data”.
Jika nama Anda terdaftar sebagai penerima, sistem akan menampilkan informasi lengkap, meliputi:
Status pencairan (apakah sudah disetujui atau masih proses)
Periode penyaluran bantuan
-Unduh aplikasi Cek Bansos di Play Store atau App Store
-Buat akun menggunakan NIK dan data diri lengkap
-Unggah foto KTP dan swafoto sesuai ketentuan
-Login ke aplikasi
-Masuk ke menu Profil
-Lihat status kepesertaan dan jenis bansos yang diterima
Aplikasi ini juga terintegrasi dengan pembaruan data sehingga status penerima bisa berubah sesuai hasil verifikasi terbaru. (*)