TRIBUNNEWSSULTRA.COM, KENDARI - Sebanyak 49 siswa Sekolah Menengah Atas (SMA) di Kota Kendari berkesempatan merasakan pengalaman sebagai mahasiswa Fakultas Kedokteran (FK) Universitas Halu Oleo (UHO) selama dua hari.
Kegiatan tersebut diinisiasi oleh Departemen Kemitraan Organisasi Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) FK UHO lewat Senadi Medventure.
Senadi Medventure merupakan acara open house edukatif yang dikemas dalam bentuk campus tour dan pengenalan dunia kedokteran secara langsung.
Ketua Panitia, Sulani mengatakan, giat perdana organisasinya ini dirancang agar puluhan siswa SMA merasakan gambaran nyata kehidupan perkuliahan di FK.
"Juga memotivasi adik-adik melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi, khususnya kesehatan," kata Lani, sapaan akrabnya saat ditemui TribunnewsSultra.com, Minggu (11/1/2026).
Baca juga: EAST Festival Cara Mahasiswa UHO Kendari Jaga Budaya Sulawesi Tenggara, Suguhkan Penampilan Seni
Senadi Medventure dilaksanakan selama dua hari, yakni Sabtu dan Minggu atau 10-11 Januari 2026 bertempat di Fakultas Kedokteran UHO Kendari.
Lokasinya beralamat di Jalan Syaikh Muhammad Al Khidhir, Kelurahan Kambu, Kecamatan Kambu, Kota Kendari, Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra).
Berjarak 5,8 kilometer (km) atau 15 menit dari Kawasan Eks MTQ Kendari atau Tugu Religi Sultra di Jalan Tebaununggu, Kelurahan Korumba, Kecamatan Mandonga.
Mahasiswi berusia 22 tahun itu menjelaskan, peserta memulai kegiatan pada hari pertama dengan berkeliling fakultas, belajar singkat bersama dosen, dan clinical skills lab atau CSL.
Sementara pada hari kedua, dilanjutkan dengan kegiatan praktikum mulai dari anatomi; faal; fisio; hingga patofisiologi, serta ditutup dengan kuis.
Baca juga: Sosok Wahyudin Pratama Asal Tampo Muna Pimpin Dewan Perwakilan Mahasiswa UHO Kendari
Ke-49 siswa-siswi itu berasal dari enam sekolah, yakni SMAN 1 Kendari, SMAN 4, SMAN 5, SMAN 12, MAN 1 , dan MAN Insan Cendekia.
"Semoga ini menjadi bekal untuk adik-adik yang ingin melanjutkan pendidikannya nanti di kedokteran," harap Lani.
Peserta Senadi Medventure, Herdani Al Mutaqobir asal SMAN 4 Kendari mengatakan, kegiatan selama dua hari itu menjadi pengalaman berharga baginya.
"Dua hari ini sangat seru karena kita merasakan langsung menjadi anak FK padahal kita masih SMA," ujarnya.
Meski baru duduk di bangku kelas 10, murid yang kerap dipanggil Leon ini memang sedang menyiapkan diri untuk berkuliah di Fakultas Kedokteran.
Baca juga: Syarat dan Cara Lapor Perbaikan Data Mahasiswa atau Alumni UHO Kendari Sulawesi Tenggara di PDDikti
Tak heran, dia menikmati setiap rangkaian acara Senadi Medventure yang berlangsung selama dua hari tersebut.
"Kalau hari pertama yang paling berkesan itu CSL, sementara hari kedua itu anatomi dan laboratorium," jelasnya.
Leon berharap, kegiatan ini bisa diadakan setiap tahun oleh Departemen Kemitraan Organisasi Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) FK UHO Kendari. (*)
(TribunnewsSultra.com/Apriliana Suriyanti)