Laporan M Rifqi Ibnumasy
TRIBUNNEWSDEPOK.COM, CINERE – Warga di sekitar Jalan Jatimulya, Pangkalan Jati, Cinere, Kota Depok mendadak geger pada Rabu (14/1/2026).
Seorang perempuan muda berinisial IP (23) ditemukan meninggal dunia dengan kondisi mengenaskan di dalam kamar kosnya.
Korban ditemukan dalam posisi telungkup dengan ceceran darah di lantai, yang sempat menimbulkan kekhawatiran adanya tindak kekerasan.
Baca juga: Tragedi Berdarah di Kontrakan Pedagang Cilok Kembangan, DN Tusuk Rekannya Usai Sholat Subuh
Namun, pihak kepolisian segera memberikan klarifikasi terkait penyebab kematian korban.
Detik-Detik Sebelum Kejadian
Berdasarkan keterangan saksi, korban sempat berusaha meminta pertolongan sebelum menghembuskan napas terakhirnya.
Kapolsek Cinere, Kompol Chairul Saleh, menjelaskan kronologi singkat berdasarkan keterangan saksi di lokasi.
"Sebelum ditemukan meninggal, korban sempat memanggil tetangganya untuk meminta tolong,” kata Chairul di Cinere, Rabu (14/1/2026) malam.
Mendengar panggilan itu, saksi membuka pintu rumah lalu melihat korban duduk di lantai teras.
"Dari mulut korban, ada muntahkan darah hingga akhirnya korban tergeletak ke lantai dengan keadaan darah masih mengalir," ujarnya.
Saksi pun meminta tolong warga sekitar, namun sayang korban sudah menghembuskan napas terakhir.
Penyebab Kematian
Meski ditemukan dalam kondisi bersimbah darah, hasil identifikasi tim INAFIS Polres Metro Depok dan dokter UPTD Puskesmas Cinere menunjukkan fakta berbeda.
Polisi menegaskan bahwa tidak ada tanda-tanda penganiayaan pada tubuh korban.
Chairul menambahkan bahwa penyebab kematian diduga kuat karena masalah kesehatan serius yang diderita korban.
“Jenazah akan dibawa oleh pihak keluarga yang diwakili oleh pamannya ke daerah Toraja, Sulawesi Selatan,” pungkas Chairul.
Pihak keluarga juga mengonfirmasi bahwa korban memang memiliki riwayat penyakit paru-paru.
Saat ini, jenazah telah diserahkan kepada keluarga untuk dipulangkan ke kampung halaman di Toraja.