TRIBUNJOGJA.COM - Stray Kids kuasai pasaran Amerika Serikat dengan 2 album yang masuk 4 besar daftar album terlaris 2025 menurut Luminate.
Stray Kids kembali membuktikan status mereka sebagai satu diantara boy group global yang paling berpengaru saat ini.
Dalam laporan resmi akhir tahun yang dirilis oleh Luminate perusahaan pelacak data untuk Billboard. Grup ini berhasil menempatkan dua album mereka sekaligus empat besar daftar album terlaris tahun 2025 di Amerika Serikat.
Yang paling mencuri perhatian adalah posisi Stray kids yang berada sangat tinggi, hanya satu tingkat dibawah album Taylor Swift yang tetap menduduki tampatnya sebagai "Ratu tangga lagu dunia".
Album 'KARMA' resmi menjadi album terlaris kedua sepanjang tahun 2025 di Amerika Serikat, menorehkan sejarah sabagai album k-pop dengan penjualan tertinggi tahun 2025 di negara tersebut.
Tak berhenti di situ, album lainnya dengan judul 'DO IT' juga masuk daftar tertinggi diposisi keempat. Fakta ini menempatkan Stray Kids sebagai satu-satunya artis non-Amerika yang memiliki dua album dalam top 4. Sebuah pencapaian luar biasa yang jarang dicapai artis global mana pun.
Dengan penjualan yang mencapai 585.000 unit, 'KARMA' menjadi salah satu proyek paling sukses Stray Kids secara Internasional. Album ini kerap dipuji karena:
KARMA juga memicu trend dance challenge untuk tangga Billboard untuk beberapa pekan, dan secara konsisten berada dalam daftar album K-pop paling banyak dibicarakan sepanjang 2025.
Berasa di posisi ke-4 dengan 460.000 penjualan, 'DO IT' memperlihatkan bahwa Stray Kids bukan hanya sukses dengan satu album, tetapi mampu menjaga kualitas dan momentum. Album 'DO IT' menampilkan gaya musik yang playful dan eksploratif, namun tetap mempertahankan identitas Stray Kids yang tegas, kuat, dan penuh warna.
Stray Kids juga kerap mendapat kritikan positif karena kemampuan mereka untuk terus memperbarui ciri khas musik tanpa kehilangan karakter unik yang membuat mereka dikenal global secara keseluruhan.
Selain Stray Kids, album soundtrack 'K-pop Demon Hunters' juga berhasil menorehkan pencapaian membanggakan dengan berada di peringkat ke-8. Hal ini semakin mempertegas posisi kuat budaya K-pop di pasaran musik Amerika Serikat. Kombinasi musik modern, karakter yang disukai banyak orang, dan hype film turut mendorong penjualan soundtrack tersebut.
Capaian dua album dalam top 4 membuktikan bahwa Stray Kids tidak hanya populer, akan tetapi mereka juga sudah berhasil menjadi fenomena global. Di tengah persaingan ketat dengan artis-artis besar dunia seperti Taylor Swift, The Wikeend, dan Kendrick Lamar, Stray Kids tetap berhasil mempertahankan posisi yang sangat menonjol.
Pencapaian ini juga menunjukan kekuatan fandom mereka STAY, yang konsisten mendukung karya-karya Stray Kids dalam skala internasional.
Berdasarkan laporan Luminate, gabungan penjualan fisik dan digital
Dengan pencapaian luar biasa ini, Stray Kids semakin memperkuat posisi mereka sebagai artis K-pop yang mendominasi panggung musik global. Tahun 2026 pun diprediksi akan menjadi tahun besar bagi mereka, baik di Amerika maupun seluruh dunia. (MG/Nurul Zakiyyah)