BANJARMASINPOST.CO.ID, AMUNTAI - Warga terdampak banjir di Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU), Kalimantan Selatan selain menerima paket bantuan dari Pemkab HSU juga menerima pemeriksaan kesehatan gratis.
Layanan kesehatan ini dilaksanakan oleh Dinas Kesehatan sebagai upaya mencegah munculnya berbagai penyakit pasca banjir seperti penyakit kulit, diare, dan infeksi saluran pernapasan.
Didampingi langsung oleh Bupati HSU, Sahrujani sejumlah warga terdampak banjir menjalani pemeriksaan kesehatan gratis.
Bupati HSU H Sahrujani mengatakan pemerintah daerah akan terus memantau kondisi masyarakat dan memastikan bantuan serta layanan dasar dapat menjangkau warga yang membutuhkan.
Baca juga: Raih Emas di Ajang Thailand Mountain Bike Cup, Kedatangan Atlet Sepeda HSU Disambut Wabup
Ia menegaskan bahwa penanganan dampak banjir menjadi prioritas pemerintah daerah, baik dari sisi logistik, kesehatan, maupun pemulihan kondisi sosial masyarakat.
“Kesehatan masyarakat sangat penting dan harus dijaga di tengah musibah banjir yang melanda, selain pencegahan bagi yang sudah terkena penyakit akibat banjir bisa segera mendapat penanganan,” ujarnya, Sabtu (17/1/2026).
Sahrujani juga melakukan penyaluran bantuan yang difokuskan pada dua kecamatan yang masih terdampak yakni Kecamatan Babirik dan Kecamatan Danau Panggang.
Total ratusan paket bantuan, oleh Bupati Sahrujani disalurkan secara langsung kepada warga.
Di Kecamatan Babirik, bantuan disalurkan ke dua desa terdampak, yaitu Desa Sungai Dalam, dengan jumlah 61 paket bantuan korban banjir, Desa Pajukungan Hulu, dengan jumlah 62 paket bantuan korban banjir.
Bantuan tersebut diterima langsung oleh warga yang rumah dan aktivitas kesehariannya terdampak genangan banjir dalam beberapa hari terakhir.
Selanjutnya, rombongan Bupati HSU melanjutkan kegiatan penyaluran bantuan ke Kecamatan Danau Panggang yang merupakan salah satu wilayah dengan dampak banjir cukup luas.
Baca juga: BREAKING NEWS- Jalan Bypass Amuntai HSU Rusak Parah, Pengendara Harus Bergantian Melintas
Di kecamatan ini, bantuan diserahkan kepada tiga desa, yaitu Desa Danau Panggang sebanyak 91 paket bantuan, Desa Darussalam sebanyak 152 paket bantuan dan Desa Sarang Burung sebanyak 255 paket bantuan.
Kecamatan Babirik dan Danau Panggang merupakan daerah hilir yang menerima kiriman air dari daerah hulu seperti pusat kota Amuntai.
Saat ini di pusat kota Amuntai dan sekitarnya sudah surut, jalan tak lagi tergenang dan aktivitas masyarakat lebih mudah. (Banjarmasinpost.co.id/Reni Kurniawati)