Hasil Klasemen Proliga 2026 Putri: Medan Falcons Nyaris Menang, Gresik Phonska Nyaman di Puncak
January 18, 2026 11:38 PM

TRIBUNNEWS.COM - Hasil klasemen Proliga 2026 putri, Gresik Phonska Pupuk Indonesia nyaman berada di singgasana puncak dengan koleksi 9 poin, Minggu (18/1/2026).

Kepastian Gresik Phonska ajek di pucuk klasemen Proliga 2026 putri setelah hasil duel Medan Falcons vs Jakarta Electric PLN yang berakhir dengan skor 2-3.

Hasil manis yang dibukukan Electric PLN tak cukup untuk menggusur Shella Bernadetha dan kolega selaku penggawa andalan Gresik Phonska.

Pasalnya dengan hasi itu Agustin Wulandhari cs hanya mampu mengantongi dua poin. Torehan itu jika ditambah koleksi sebelumnya hanya bertambah 8 angka.

lihat foto
PROLIGA - Para pevoli Jakarta Electric PLN, berselebrasi usai mengalahkan tim putri Jakarta Livin Mandiri dalam laga lanjutan Pro Liga 2025 Seri Malang di Gor Ken Arok, Kota Malang, Jawa Timur, Minggu (19/1/2024). SURYA/PURWANTO

Beda cerita dengan Gresik Phonska yang berhasil memenangkan tiga laga beruntun dan dipastikan mengantongi masing-masing 3 poin dari tiap laga.

Perbedaan mencolok itu yang membuat Gresik Phonska sementara adem ayem berada di puncak klasemen Proliga 2026 putri.

Medan Falcons Nyaris Menang

Perlawanan epic ditunjukkan oleh Medan Falcons ketika berhadapan dengan Jakarta Electric PLN.

Di set pertama Vi Thi Nhu Quynh dan kolega berhasil mengejutkan PLN ketika mereka berhasil bangkit di poin kritis dan menikung menang 26-24.

Namun konsistensi besutan Marcos Sugiyama belum sepenuhnya solid karena kecolongan di set kedua dan ketiga.

Baca juga: Hasil Klasemen Proliga 2026 Putra: LavAni Lanjutkan Kemenangan, Bhayangkara Presisi Ambyar

Tapi kejutan Medan Falcons masih berlanjut tatkala berhasil membuat PLN kena mental setelah memberondong poin dan mencuri set keempat.

Di set kelima sebagai penentuan, Medan Falcons terus mengikis gap poin kepada PLN dari awal set hingga poin kritis.

Tapi disayangkan ketika adu mentalitas di poin kritis, Falcons tak bisa berbuat banyak karena banyak melakukan kesalan.

Imbasnya, mereka harus mengakui keunggulan PLN dan gagal mencuri kemenangan pertamanya di Proliga 2026.

Hasil Proliga 2026 Putri

Kamis, 15 Januari 2026
- Jakarta Popsivo Polwan vs Gresik Phonska Pupuk Indonesia: 0-3 (18-25, 22-25, 25-27)

Jumat, 16 Januari 2026
- Medan Falcons vs Bandung BJB Tandamata: 0-3 (17-25, 18-25, 20-25)

- Jakarta Pertamina Enduro vs Jakarta Livin Mandiri: 3-1 (25-15, 10-25, 25-21, 25-23)

Sabtu, 17 Januari 2026
- Bandung BJB Tandamata vs Jakarta Electric PLN: 2-3 (25-20, 23-25, 27-25, 18-25, 13-15)

Minggu, 18 Januari 2026
- Jakarta Pertamina Enduro vs Gresik Phonska Pupuk Indonesia: 1-3 (17-25, 25-23, 18-25, 20-25)

- Medan Falcons vs Jakarta Electric PLN: 2-3 (26-24, 20-25, 20-25, 25-20, 12-15)

UPDATE KLASEMEN PROLIGA 2026

Putri

Ranking Tim Main Menang Poin Set Rasio Poin Rasio
1 Gresik Phonska Pupuk Indonesia 3 3 9 1.5000 1.03
2 Jakarta Electric PLN 4 3 8 MAX 1.45
3 Bandung BJB Tandamata 4 2 7 1.6000 1.07 
4 Jakarta Popsivo Polwan 3 2 6 1.5000 1.16
5 Jakarta Pertamina Enduro 3 2 5 2.0000 1.05
6 Medan Falcons 4 0 1 0.1111 0.86
7 Jakarta Livin Mandiri 3 0 0 0.0000 0.66

 

(Tribunnews.com/Niken)

© Copyright @2026 LIDEA. All Rights Reserved.