TRIBUNPALU.COM - Pedangdut Dewi Perssik akhirnya buka suara terkait keinginan Eva Manurung yang menjodohkannya dengan sang putra, Virgoun.
Penyanyi yang akrab disapa Depe ini memberikan jawaban setelah namanya disebut-sebut sebagai calon menantu idaman.
Eva Manurung sebelumnya secara terbuka menyampaikan niatnya untuk menjodohkan Virgoun dengan Dewi Perssik.
Hal itu dikatakan Eva karena ia sangat mengagumi sosok Depe dan ingin putranya kembali membina rumah tangga.
Sebagai informasi, Virgoun dan Inara Rusli telah resmi dinyatakan bercerai oleh pengadilan pada 10 November 2023 silam.
Setelah dua tahun lebih Virgoun menyandang status duda, Eva berharap putranya segera mendapatkan pendamping baru.
Baca juga: Eva Manurung Akui Sudah Tiga Kali Tawarkan Dewi Perssik Jadi Menantu, Begini Respon Sang Pedangdut
Dewi Perssik pun menjadi sosok yang dianggap Eva paling tepat untuk mendampingi anaknya saat ini.
Bahkan, Eva berharap Depe bisa menjadi sosok ibu sambung yang baik bagi cucu-cucunya dari pernikahan Virgoun terdahulu.
Menanggapi harapan besar tersebut, Dewi Perssik akhirnya memberikan jawaban yang cukup mengejutkan publik.
Mantan istri Saipul Jamil ini memberikan isyarat bahwa ia belum bisa memenuhi keinginan Eva Manurung untuk menikah.
Depe mengatakan bahwa dirinya menolak untuk menjadi istri dari Virgoun.
Meski demikian, Depe menawarkan jika Eva ingin dirinya tetap dekat dengan keluarga mereka.
Ia mengatakan bersedia menjalin hubungan kasih sayang layaknya seorang ibu kepada anak-anak Virgoun.
"Nggak harus menjadi istri. Maaf ya mami. Maksudnya kan nggak harus menjadi istrinya Mas Virgoun, aku bisa kok menjadi mamahnya buat anak-anak."
"Karena kan aku senang sekali sama anak kecil," kata Depe, dikutip dari YouTube Reyben Entertainment, Senin (19/1/2026).
Baca juga: 4 Kali Ditawari Eva Manurung Jadi Mantu, Dewi Perssik Beri Jawaban Ini
Walaupun menolak menjadi menantu, pedangdut berusia 40 tahun ini mengaku sangat menghargai niat baik Eva.
Pemilik nama lengkap Dewi Murya Agung ini menegaskan bahwa ia tidak ingin menyakiti hati pihak manapun.
"Aku sangat menghormati beliaunya gitu."
"Jadi intinya aku sangat menghormati, aku tidak ingin menyakiti hati siapapun," ungkap Depe.
Depe menambahkan, ia tetap ingin menjalin hubungan baik dengan ibunda Virgoun.
"Dan yang pasti aku ingin bersilaturahmi sama mami,"ujarnya.
Pun jika diminta berkenalan dengan Virgoun, pemilik nama lengkap Dewi Murya Agung itu akan dengan senang hati melakukannya.
"Kalau mau dikenalin dengan Mas Virgoun juga ya nggak ada salahnya."
"Namanya juga bersilaturahmi," ucap Depe.
Namun, pelantun Mimpi Manis itu dengan hati-hati mengatakan, belum bersedia jika diminta menjadi pasangan Virgoun.
"Tapi untuk urusan pasangan, nggak dulu," pungkas Depe dengan tangan memohon maaf.
Eva Manurung sebelumnya membongkar sosok menantu idamannya.
Wanita yang pernah dekat dengan aktor Jordan Ali itu tegas menyebut ingin memiliki menantu pedangdut Dewi Perssik.
"Gue pengin mantuku Dewi Perssik. Gue suka akhlak Dewi Perssik," ungkapnya, dikutip dari YouTube Reyben Entertainment, Minggu (11/1/2026).
Eva menyebut sikap yang dimiliki Dewi Perssik, sama seperti dirinya.
"Akhlak gue, ada di dia."
"Tegas, apalagi kalau keluarga yang diini kan dia ngamuk."
"Sama kayak aku itu," bebernya.
Menurut Eva, pedangdut yang akrab disapa Depe itu adalah sosok ibu yang baik.
"Mungkin dia bukan perempuan yang baik, tapi dia ibu yang baik untuk anak-anaknya," katanya.(*)