Perampok Tembak Kaca Mobil 2 Kali, Busantoso Pasrah Serahkan Tas Biru yang Berisi Uang Rp800 Juta
January 20, 2026 12:44 PM

SRIPOKU.COM – Aparat kepolisian masih memburu dua pelaku perampokan bersenjata api yang menggasak uang tunai sebesar Rp 800 juta milik seorang sopir truk di Tiyuh Daya Asri, Kecamatan Tumijajar, Kabupaten Tulangbawang Barat, Senin (19/1/2026) sekitar pukul 09.00 WIB.

Kasus perampokan ini viral di media sosial dan membuat heboh warga sekitar.

Kabid Humas Polda Lampung, Kombes Pol Yuni Iswandari Yuyun, membenarkan peristiwa tersebut dan mengatakan hingga kini pelaku masih dalam pengejaran.

“Benar, saat ini Polres Tulangbawang Barat masih mencari dua perampok bersenjata api yang membawa kabur uang Rp 800 juta,” ujar Kombes Pol Yuni, Senin (19/1/2026).

Ia menjelaskan, saat melancarkan aksinya, para pelaku sempat melepaskan tembakan sebanyak dua kali ke arah kaca mobil truk korban hingga menyebabkan kaca kendaraan pecah.

“Pelaku menembak kaca mobil truk korban sebanyak dua kali,” katanya.

Menurut Yuni, Polres Tulangbawang Barat saat ini masih melakukan penyelidikan dengan mengumpulkan barang bukti dan petunjuk di tempat kejadian perkara (TKP), termasuk mendalami keterangan saksi.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, korban diketahui bernama Busantoso.

Saat kejadian, korban tengah mengendarai mobil truk putih bernomor polisi BE 8247 QM untuk menyetorkan uang hasil usaha tokonya ke Bank Mandiri Daya Asri.

Namun, ketika melintas di depan Masjid Al Fatah, korban tiba-tiba diserang oleh dua pelaku yang langsung melepaskan tembakan ke arah kendaraan.

Merasa terancam, korban akhirnya menyerahkan tas berwarna biru kehijauan berisi uang tunai kepada pelaku.

Setelah berhasil menguasai uang tersebut, kedua pelaku melarikan diri menggunakan sepeda motor.

Polisi saat ini masih memburu pelaku dan mengimbau masyarakat yang mengetahui informasi terkait kejadian tersebut agar segera melapor ke pihak berwajib.

© Copyright @2026 LIDEA. All Rights Reserved.