Gagal Dibuka saat Tahun Baru, Alun-alun Sidoarjo BakalJadi Kado Harjasda
January 20, 2026 08:32 PM

 

SURYA.CO.ID, SIDOARJO - Seharusnya Alun-alun Sidoarjo dibuka pada akhir Desember 2025 lalu, dan bisa dinikmati warga saat malam pergantian tahun.

Tapi rencana itu gagal gara-gara pekerjaan revitalisasinya molor. 

Proyek yang semestinya rampung pada 15 Desember 2025 itu sampai butuh dua kali perpanjangan masa pengerjaan.

Pertama diperpanjang hingga 25 Desember 2025, karena masih belum kelar, diperpanjang lagi sampai 14 Januari 2025. 

Sekarang ini, secara jadwal harusnya sudah selesai. Tapi di lapangan, terlihat pagar seng masih berdiri mengelilingi kompleks alun-alun Sidoarjo, Selasa (20/1/2026). 

Rencana Pembukaan Alun-alun Sidoarjo

Pemkab Sidoarjo merencanakan, alun-alun bakal resmi dibuka untuk masyarakat pada 27 Januari 2026.

Sekaligus untuk kado Hari Jadi Sidoarjo (Harjasda) ke-167 dan akan dipakai untuk upaya peringatkan Harjasda pada 31 Januari 2026. 

Pembukaan tersebut dilakukan setelah seluruh pekerjaan revitalisasi dipastikan rampung 100 persen dan dinyatakan layak digunakan.

Kawasan ruang terbuka hijau di pusat kota itu bakal tampil lebih rapi, modern, dan ramah bagi masyarakat.

Pertimbangkan Progres di Lapangan

Menurut Pejabat Pelaksana Teknis Kegiatan (PPTK) Alun-alun Sidoarjo, Heri Santoso, penentuan tanggal pembukaan dilakukan dengan mempertimbangkan progres pekerjaan di lapangan.

Menurut dia, sejauh ini pekerjaan fisik utama telah selesai dan hanya menyisakan tahap pembersihan serta perapian di beberapa bagian taman.

Menurut dia, sebelum dibuka untuk umum, Alun-alun Sidoarjo terlebih dahulu akan melalui proses penilaian kelayakan.

Penilaian tersebut dilakukan oleh Inspektorat Kabupaten Sidoarjo bersama Bagian Pengadaan Barang dan Jasa (PBJ). 

“Mereka yang memastikan seluruh pekerjaan telah sesuai dengan spesifikasi dan kontrak,” kata dia. 

Hadirkan Ruang Publik yang Nyaman

Menurut Heri, revitalisasi alun-alun tidak hanya bertujuan mempercantik wajah kota, tetapi juga menghadirkan ruang publik yang nyaman, aman, dan bisa dimanfaatkan seluruh lapisan masyarakat.

Setelah resmi dibuka, masyarakat diharapkan ikut menjaga dan merawat fasilitas yang telah dibangun.

© Copyright @2026 LIDEA. All Rights Reserved.