BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - FUGO Hotel Banjarmasin dengan bangga mempersembahkan Signature Hampers Wuxiang Peking Duck, sebuah hantaran eksklusif yang membawa kelezatan autentik Peking Duck khas FUGO dalam kemasan premium.
Hampers ini dirancang khusus untuk melengkapi berbagai perayaan dan menjadi pilihan hadiah yang berkesan.
Dikreasikan secara khusus oleh Chef Hermawan, Wuxiang Peking Duck merupakan hidangan bebek khas Tiongkok yang dimarinasi menggunakan lima rempah utama (wuxiang) - kayu manis, cengkeh, adas bintang (star anise), lada Sichuan, dan biji adas.
Bebek kemudian dipanggang hingga kulitnya renyah keemasan. Disajikan dengan panekuk (pancake) lembut, saus hoisin, dan saus plum, hidangan ini menawarkan perpaduan rasa gurih, manis, dan aromatik yang memanjakan lidah.
“Signature Hampers Peking Duck kami hadir sebagai simbol apresiasi dan kebersamaan. Tidak hanya menawarkan rasa, tetapi juga pengalaman kuliner berkelas yang layak dibagikan kepada orang-orang terdekat,” ujar Abdul Ghofur, Food & Beverage Manager FUGO Hotel Banjarmasin.
Hampers istimewa ini ditawarkan dengan harga Rp 428.000 per ekor. Kemasannya yang elegan membuatnya sangat cocok untuk berbagai momen spesial, mulai dari perayaan Imlek, bingkisan korporat, jamuan keluarga, hingga sebagai tanda kasih yang eksklusif.
Menariknya, ketersediaan hampers ini tidak terbatas pada momen Imlek saja. Signature Hampers ini dapat dipesan kapan saja (all-year round) melalui WhatsApp di nomor +62 821-5183-2228 atau dengan mengunjungi langsung FUGO Hotel Banjarmasin.
Melalui peluncuran Signature Wuxiang Hampers Peking Duck ini, FUGO Hotel Banjarmasin kembali menegaskan komitmennya untuk terus menghadirkan inovasi kuliner premium dan pengalaman berkelas bagi para tamu. (banjarmasinpost.co.id/salmah saurin)