TRIBUN-SULBAR.COM, MAMUJU - Gubernur Sulawesi Barat (Sulbar) Suhardi Duka (SDK) melantik dan mengambil sumpah jabatan kepada 14 pejabat eselon II di lingkup Pemerintah Provinsi (Pemprov ) Sulbar, di Ballroom Andi Depu, Lantai 3 Kantor Gubernur, Rabu (21/1/2026).
Berdasarkan pantauan di lokasi, Gubernur SDK tampil mengenakan setelan Jas Tutup berwarna hitam yang dipadukan dengan celana kain senada serta kopiah hitam (songkok).
Di dadanya tersemat tanda jabatan dan pin kehormatan, menambah kesan formal dan tegas.
Sementara itu, para pejabat yang dilantik tampak kompak mengenakan Pakaian Sipil Lengkap (PSL) berupa jas berwarna biru gelap atau hitam, lengkap dengan dasi dan songkok hitam bagi pria.
Baca juga: Prakiraan Cuaca Sulbar, Rabu 21 Januari 2026: Waspada Angin Kencang di Polman, Majene, dan Mamuju
Baca juga: Ramalan Shio Hari Ini Rabu, Sapi Diminta Sabar di Tempat Kerja, Macan Putus Cinta Tapi Bahagia
Sedangkan pejabat perempuan tampil anggun dengan kebaya formal yang dipadukan dengan jilbab berwarna senada.
Raut wajah para pejabat tersebut tampak beragam; ada ketegangan yang bercampur dengan kelegaan setelah prosesi pengambilan sumpah selesai.
Senyum tipis mulai tersirat saat gubernur menyampaikan sambutannya.
Usai prosesi pelantikan, suasana yang semula formal berubah menjadi lebih hangat.
Gubernur SDK memimpin pemberian ucapan selamat.
Ketua DPD Partai Demokrat Sulbar itu menyambangi satu per satu pejabat yang baru saja dilantik.
Gubernur tampak menjabat erat tangan para pejabatnya sembari memberikan pesan-pesan singkat melalui bisikan yang disambut dengan anggukan.
Sorot mata para pejabat menunjukkan rasa hormat dan kesiapan tinggi.
Beberapa di antaranya bahkan terlihat membungkukkan badan sedikit sebagai tanda takzim kepada pimpinan tertinggi di Sulawesi Barat tersebut.
Berikut adalah daftar pejabat yang menduduki jabatan baru di lingkup Pemprov Sulbar:
- Herdin Ismail, Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Daerah Provinsi Sulbar.
- Amujib, Kepala Badan Perencanaan Pembangunan, Riset, dan Inovasi Daerah (Bapperida) Provinsi Sulbar.
- dr. Asran Masdy, Staf Ahli Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik Provinsi Sulbar.
- Habibi Aziz, Asisten Administrasi Umum (Asisten III) Provinsi Sulbar.
- Andi Farid Amri, Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Provinsi Sulbar.
- Maddareski Salatin, Kepala Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman, Pertanahan, dan Perhubungan Provinsi Sulbar.
- Bau Akram, Kepala Dinas Kepemudaan, Olahraga, Pariwisata, dan Ekonomi Kreatif Provinsi Sulbar.
- Zulkifli Mangazali, Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan (DLHK) Provinsi Sulbar.
- Darmawati Ansar, Kepala Dinas Sosial, Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, serta Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Provinsi Sulbar.
- Safaruddin, Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Provinsi Sulbar.
- Suyuti, Kepala Dinas Ketahanan Pangan (DKP) Provinsi Sulbar.
- Aksan Amrullah, Kepala Satpol PP dan Pemadam Kebakaran Provinsi Sulbar.
- Murdanil, SE., MAP., Kepala Biro Tata Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat (Tapemkesra) Setda Provinsi Sulbar.
- Muhammad Ali Chandra, SE., M.Si., Kepala Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Provinsi Sulbar.(*)
Laporan Wartawan Tribun-Sulbar.com, Suandi