Profil Kajari Sampang Fadilah Helmi, Dijemput Satgas Kejagung, Diperiksa Terkait Dugaan Suap
January 21, 2026 10:38 PM

TRIBUNNEWS.com - Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Sampang, Madura, Jawa Timur, Fadilah Helmi, dijemput Satuan Tugas (Satgas) Kejaksaan Agung (Kejagung).

Fadilah dijemput di lingkungan kantor Kejari Sampng, Selasa (20/1/2026), dan langsung dibawa ke Jakarta untuk diperiksa terkait dugaan suap.

"Sepertinya dugaan (suap) yang di Sampang. Dugaannya begitu," kata Jaksa Agung Muda Bidang Pengawasan (Jamwas) Kejagung, Rudi Margono, Rabu (21/1/2026).

Meski demikian, Rudi enggan merinci dugaan suap yang kini menjerat Fadilah.

Sebab, hingga saat ini pihaknya masih melakukan pemeriksaan dan mengumpulkan barang bukti.

"Masih dugaan dan pemeriksaannya tergantung alat buktinya," imbuh dia.

Baca juga: Adu Harta Bupati Pati Sadewo vs Wali Kota Madiun Maidi, Sama-sama Kena OTT KPK, Selisih Rp14,5 M

Profil Fadilah Helmi

Dikutip dari Kejari Sampang, Fadilah Helmi memiliki gelar S.H., M.H.

Artinya, Fadilah merupakan lulusan Sarjana sekaligus Magister di BIdang Hukum.

Sebelum menjadi Kajari Sampang, Fadilah menjabat sebagai Kajari Barito, Kalimantan Selatan.

Fadilah merupakan perempuan kelahiran Sampang, Madura.

Gelar Sarjana Hukumnya diperoleh dari Universitas Surabaya (Ubaya).

Sementara, gelar Magister Hukumnya dari Universitas Airlangga (Unair).

Fadilah diketahui pernah menjadi Kepala Seksi Perdata dan Tata Usaha Negara (Kasi Datun) di Gresik.

Dari Gresik, ia dimutasi menjadi Kajari Barito kemudian Kajari Sampang.

Harta Kekayaan Fadilah Helmi

Fadilah Helmi terakhir kali menyerahkan Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) pada 31 Desember 2024.

Jumlah kekayaannya mencapai lebih dari Rp11 miliar.

Ia tercatat memiliki enam bidang tanah dan bangunan yang tersebar di Surabaya, Sidoarjo, dan Sampang dengan nilai Rp10,2 miliar.

Untuk kendaraan, Fadilah mempunyai dua mobil dan satu motor yang jumlah nilainya Rp642,3 juta.

Fadilah juga memiliki aset lain berupa harta bergerak lainnya Rp24,7 juta, serta kas dan setara kas Rp283.225.985.

Berikut rincian harta kekayaan Fadilah Helmi:

II. DATA HARTA

A. TANAH DAN BANGUNAN Rp. 10.200.000.000

  1. Tanah Seluas 165 m2 di KAB / KOTA KOTA SURABAYA , HASIL SENDIRI Rp. 3.000.000.000
  2. Bangunan Seluas 124 m2 di KAB / KOTA KOTA SURABAYA , HASIL SENDIRI Rp. 3.500.000.000
  3. Tanah dan Bangunan Seluas 5 m2/12 m2 di KAB / KOTA SAMPANG, Rp. 600.000.000
  4. Tanah Seluas 5.000 m2 di KAB / KOTA SAMPANG, Rp. 600.000.000
  5. Tanah dan Bangunan Seluas 60 m2/60 m2 di KAB / KOTA KOTA SURABAYA , HASIL SENDIRI Rp. 1.500.000.000
  6. Tanah dan Bangunan Seluas 193 m2/45 m2 di KAB / KOTA SIDOARJO, HASIL SENDIRI Rp. 1.000.000.000

B. ALAT TRANSPORTASI DAN MESIN Rp. 642.300.000

  1. MOBIL, HONDA HRV Tahun 2017, HASIL SENDIRI Rp. 300.000.000
  2. MOTOR, VESPA VESPA S- 125 I-GET Tahun 2020, HASIL SENDIRI Rp. 42.300.000
  3. MOBIL, TOYOTA FORTUNER 2.4 Tahun 2013, HASIL SENDIRI Rp. 300.000.000

C. HARTA BERGERAK LAINNYA Rp. 24.700.000

D. SURAT BERHARGA Rp. ----

E. KAS DAN SETARA KAS Rp. 283.225.985

F. HARTA LAINNYA Rp. ----

Sub Total Rp. 11.150.225.985

III. HUTANG Rp. ----

IV. TOTAL HARTA KEKAYAAN (II-III) Rp. 11.150.225.985

(Tribunnews.com/Pravitri Retno W/Fahmi Ramadhan)

© Copyright @2026 LIDEA. All Rights Reserved.