Laporan Wartawan Tribun Jatim Network, Danendra Kusuma
TRIBUNJATIM.COM, NGANJUK - Bupati Nganjuk, Marhaen Djumadi meninjau secara langsung kondisi fisik bangunan di SDN Pinggir, Desa Pinggir, Kecamatan Lengkong, Kamis (22/1/2026).
Dalam kunjungan tersebut, kang Marhaen -sapaan Bupati- berkeliling memantau kondisi ruang kelas dan beragam fasilitas pendukung belajar mengajar.
Ia mengatakan, peninjauan ini untuk memastikan kualitas infrastruktur pendidikan di wilayah pelosok tetap terjaga dan layak bagi siswa, sehingga proses belajar mengajar dapat berjalan aman dan nyaman.
Selain itu, dia menegaskan perbaikan sarana pendidikan merupakan salah satu dari tiga fokus utama Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Nganjuk saat ini.
Baca juga: Identitas Napi Kabur Terkuak, Karutan Nganjuk Sebut Pelaku Terjerat Kasus Pencurian
"Saya ingin memastikan bagaimana kondisi sekolah di sini. Gedung sekolah yang baik adalah syarat mutlak agar siswa bisa belajar dengan tenang dan para guru bisa mengajar dengan maksimal," katanya, Kamis (22/1/2026).
Sebagai informasi, kegiatan ini dilaksanakan sebelum kang Marhaen meresmikan proyek jalan penghubung Dusun Pinggir-Desa Ngepung.
Dalam kesempatan itu, ia menyempatkan berdiskusi dengan Kepala SDN Pinggir terkait kendala infrastruktur yang dihadapi.
Baca juga: Cara Dapat Green Card Seperti Keluarga Syifa WNI yang Jadi Tentara Amerika Serikat
Ia memastikan pihaknya sudah menyiapkan skema kerja sama pemeliharaan untuk mempercepat perbaikan gedung-gedung sekolah yang mengalami kerusakan.
Perbaikan sekolah bakal dilakukan secara bertahap.
"Kami berkomitmen untuk hadir di tengah masyarakat, tidak hanya membangun jalan, tapi juga memperhatikan tempat anak-anak kita menuntut ilmu," ucapnya