TRIBUNNEWS.COM - Nilai pasar Cole Palmer akhirnya terungkap di tengah derasnya rumor yang mengaitkannya dengan potensi hengkang dari Chelsea.
Sejak meninggalkan Manchester City dan bergabung dengan Chelsea pada 2023, Palmer menjelma menjadi sosok krusial di Stamford Bridge.
Pemain asal Inggris itu berkembang pesat dan menjadi salah satu pilar utama permainan The Blues.
Bersama Chelsea, Palmer telah mencicipi gelar Liga Konferensi Eropa dan Piala Dunia Antarklub.
Meski demikian, ambisinya belum berhenti. Pemain berusia 23 tahun itu dikabarkan ingin mengangkat trofi yang lebih prestisius, seperti Premier League dan Liga Champions.
Namun, kabar mengejutkan muncul dalam beberapa hari terakhir. Laporan menyebutkan bahwa Palmer mulai merindukan kampung halamannya di Manchester.
Menurut The Guardian, Palmer disebut “merindukan kampung halaman” dan tengah “mempertimbangkan untuk kembali ke Manchester” pada musim panas 2026.
Dalam laporan tersebut, Manchester United disebut sebagai destinasi yang lebih realistis dibandingkan kembali ke Manchester City.
Palmer disebut rindu suasana Manchester serta lingkaran pertemanan lamanya.
Baca juga: Drama Transfer Rashford: Barcelona Minta Diskon MU, Atletico Madrid Siap Menikung
Di tengah spekulasi masa depan tersebut, nilai pasar Palmer pun ikut menjadi sorotan.
Football Observatory CIES baru-baru ini merilis estimasi nilai Palmer yang mencapai £115,8 juta (sekitar Rp2,6 triliun)
Sementara itu, Transfermarkt menaksir nilai pasar gelandang serang Chelsea tersebut berada di angka sekitar €120 juta (sekitar Rp2,7 triliun).
Meski begitu, angka tersebut diyakini belum cukup jika Chelsea benar-benar berniat melepas Palmer.
Dengan statusnya sebagai pemain kunci dan kontrak jangka panjang, The Blues hampir pasti akan mematok harga jauh lebih tinggi.
Tingginya valuasi tersebut membuat Manchester United dituntut ekstra hati-hati jika serius ingin memboyong Palmer.
Pasalnya, dengan dana sekitar Rp2,6 triliun, Setan Merah secara teoritis bisa merekrut dua pemain sekaligus, seperti Matheus Cunha dan Bryan Mbeumo, yang menawarkan kedalaman skuad lebih merata.
Bahkan transfer Bryan Mbeumo bisa dibilang pembelian tersukses MU. Pemain asal Kamerun tersebut sejauh ini telah mencetak 8 gol dan 1 assist dalam 18 penampilannya di liga domestik.
Dengan demikian, keputusan untuk mengejar Cole Palmer bukan sekadar soal kualitas, tetapi juga soal strategi dan efektivitas belanja Manchester United di bursa transfer mendatang.
Berbicara jelang melawan Crystal Palace pada Minggu (25/1/2026), pelatih Chelsea Liam Rosenior menepis spekulasi seputar masa depan Cole Palmer.
Rosenior menegaskan bahwa sang pemain tidak memiliki masalah dengan klub.
“Saya sudah banyak berbincang dengan Cole dan dia tampak sangat senang berada di sini. Dia benar-benar bahagia di Chelsea,” ujar Rosenior, dikutip dari Sportbible.
Rosenior menekankan bahwa Palmer merupakan bagian penting dari proyek jangka panjang The Blues. Menurutnya, performa Palmer yang sempat naik-turun belakangan ini bukan karena isu non-teknis, melainkan faktor cedera.
“Dia pemain yang luar biasa. Setiap pemain pasti mengalami masa sulit dalam kariernya, terutama karena cedera. Itu sama sekali bukan cerminan dari kualitasnya,” jelasnya.
Lebih lanjut, Rosenior menjelaskan alasan Palmer sempat diistirahatkan. Keputusan tersebut murni demi menjaga kondisi sang pemain, bukan karena ketidakpuasan atau masalah internal.
“Ada frustrasi saat laga melawan Brentford, bukan karena dia tidak bahagia, tetapi karena dia kesakitan dan tidak bisa tampil di level yang dia inginkan,” lanjut Rosenior.
“Dia anak yang hebat. Tugas saya dan tugas klub adalah memastikan dia berada di lingkungan yang tepat agar bisa tampil konsisten. Itulah alasan saya tidak memainkannya di laga terakhir. Saya melakukan rotasi dan akan terus melakukannya demi menjaga kondisi pemain.”
Rosenior menutup dengan menegaskan bahwa prioritas Chelsea saat ini adalah menjaga kebugaran skuad, termasuk Palmer, agar bisa melewati periode padat pertandingan dengan hasil maksimal dan kondisi fisik terbaik.
(Tribunnews.com/Ali)