Hadiah Uang Wakil Merah Putih di Indonesia Masters 2026: Alwi Farhan Paling Cuan Berkat Juara
January 26, 2026 09:38 AM

TRIBUNNEWS.COM - Gelaran badminton Indonesia Masters 2026 yang merupakan turnamen BWF World Tour Super 500 baru saja menyelesaikan laga final, Minggu (26/1/2026).

Bertempat di Istora Senayan, Jakarta Pusat, tuan rumah meraih satu gelar Indonesia Masters 2026 lewat Alwi Farhan dari sektor tunggal putra.

Alwi juara Indonesia Masters 2026 setelah mengalahkan wakil Thailand, Panitchaphon Teeraratsakul, dengan skor 21-5 dan 21-6.

Sementara pasangan ganda putra tuan rumah yakni Raymond Indra/Nikolaus Joaquin, harus puas finis sebagai runner-up Indonesia Masters 2026.

Raymond/Joaquin gagal juara Indonesia Masters 2026 setelah kalah dari pasangan Malaysia, Goh Sze Fei/Nur Izzuddin, dengan skor 21-19 dan 21-13.

Malaysia keluar sebagai juara umum Indonesia Masters 2026 dengan tiga gelar, selain Goh/Nur ada Pearly Tan/Thinaah Muralitharan (ganda putri) dan Chen Tang Jie/Toh Ee Wei (ganda campuran).

Sedangkan untuk sektor tunggal putri, juara Indonesia Masters 2026 diraih wakil China, Chen Yu Fei.

Baca juga: Raymond/Joaquin Gagal Juara Indonesia Masters 2026, Akui Sulit Adaptasi Angin di Lapangan

INDONESIA MASTERS 2026 - Pebulu tangkis ganda putra Indonesia Raymond Indra dan Nikolaus Joaquin mengangkat medali usai kalah dari pebulu tangkis ganda putra Malaysia Goh Sze Fei dan Nur Izzudin pada babak final Daihatsu Indonesia Masters 2026 di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (25/1/2026). Pasangan ganda putra Indonesia Raymond Indra dan Nikolaus Joaquin gagal menjuarai Indonesia Masters 2026 setelah kalah dengan skor 19-21 dan 13-21. TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN
INDONESIA MASTERS 2026 - Pebulu tangkis ganda putra Indonesia Raymond Indra dan Nikolaus Joaquin mengangkat medali usai kalah dari pebulu tangkis ganda putra Malaysia Goh Sze Fei dan Nur Izzudin pada babak final Daihatsu Indonesia Masters 2026 di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (25/1/2026). Alwi Farhan menjadi wakil Merah Putih paling cuan seusai menjadi juara Indonesia Masters 2026, sementara Raymond/Joaquin yang finis sebagai runner-up memperoleh US$ 19,000 atau sekitar Rp 322 juta. (TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN)

Bersamaan dengan rampungnya Indonesia Masters 2026, pemain yang mampu mencapai babak 16 besar berhak mendapat hadiah uang tunai.

Untuk pemain yang sudah kandas di babak kualifikasi dan 32 besar membawa pulang nol rupiah alias tidak dapat.

Secara keseluruhan, Indonesia Masters 2026 menyediakan hadiah uang tunai dengan total US$ 500,000 atau sekitar Rp 8,5 miliar per kurs hari ini, Senin (26/1/2026).

Alwi yang keluar sebagai juara Indonesia Masters 2026 menjadi wakil Merah Putih paling cuan.

Atlet kelahiran 12 Mei 2005 itu berhak mendapat $37,500 atau sekitar Rp 635 juta.

Sedangkan Raymond/Joaquin yang finis sebagai runner-up Indonesia Masters 2026 memperoleh US$ 19,000 atau sekitar Rp 322 juta.

Baca juga: Juara Indonesia Masters 2026, Alwi Farhan Bidik All England hingga Olimpiade

Daftar Hadiah Uang Tunai Indonesia Masters 2026

Tunggal Putra dan Tunggal Putri

  • Juara: US$ 37,500 sekitar Rp 635 juta
  • Runner-up: US$ 19,000 sekitar Rp 322 juta
  • Semifinalis: US$ 7,250 sekitar Rp 122 juta
  • Perempat finalis: US$ 3,000 sekitar Rp 50 juta
  • 16 besar: US$ 1,750 sekitar Rp 29 juta

Ganda Putra, Ganda Putri, dan Ganda Campuran (per pasangan)

  • Juara: US$ 39,500 sekitar Rp 669 juta
  • Runner-up: US$ 19,000 sekitar Rp 322 juta
  • Semifinalis: US$ 7,000 sekitar Rp 118 juta
  • Perempat finalis: US$ 3,625 sekitar Rp 61 juta
  • 16 besar: US$ 1,875 sekitar Rp 31 juta

Daftar Hadiah Wakil Merah Putih di Indonesia Masters 2026

Tunggal putra 

  • Alwi Farhan (unggulan 8): juara - Rp 635 juta
  • Mohammad Zaki Ubaidillah: 16 besar - Rp Rp 29 juta
  • Muhamad Yusuf: 32 besar - tidak dapat
  • Anthony Sinisuka Ginting: 32 besar - tidak dapat
  • Prahdiska Bagas Shujiwo: kualifikasi - tidak dapat
  • Yohanes Saut Marcellyno: kualifikasi - tidak dapat

Tunggal putri 

  • Putri Kusuma Wardani (unggulan 2): 16 besar - Rp 29 juta

Ganda putra

  • Raymond Indra/Nikolaus Joaquin: runner-up - Rp 322 juta
  • Sabar Karyaman Gutama/Moh. Reza Pahlevi Isfahani (unggulan 5): semifinal - Rp 118 juta
  • Fajar Alfian/Muhammad Shohibul Fikri (unggulan 2): perempat final - Rp 61 juta
  • Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana: 16 besar - Rp 31 juta
  • Devin Artha Wahyudi/Ali Faathir Rayhan: 32 besar - tidak dapat

Ganda putri 

  • Apriyani Rahayu/Lanny Tria Mayasari: semifinal - Rp 118 juta
  • Rachel Allessya Rose/Febi Setianingrum (unggulan 7): semifinal - Rp 118 juta
  • Siti Fadia Silva Ramadhanti/Amallia Cahaya Pratiwi: perempat final - Rp 61 juta
  • Febriana Dwipuji Kusuma/Meilysa Trias Puspitasari (unggulan 5): 16 besar - Rp 31 juta
  • Siti Sarah Azzahra/Az Zahra Ditya Ramadhani: 16 besar - Rp 31 juta
  • Rinjani Kwinnara Nastine/Isyana Syahira Meida: 32 besar - tidak dapat
  • Nabila Cahya Permata/Nahya Muhyifa: kualifikasi - tidak dapat

Ganda campuran 

  • Jafar Hidayatullah/Felisha Alberta Nathaniel Pasaribu (unggulan 6): semifinal - Rp 118 juta
  • Adnan Maulana/Indah Cahya Sari Jamil: perempat final - Rp 61 juta
  • Terry Hee Yong Kai (Singapura)/Gloria Emanuelle Widjaja (Indonesia): perempat final - Rp 61 juta
  • Dejan Ferdinansyah/Bernadine Anindiya Wardana: 16 besar - Rp 31 juta
  • Bobby Setiabudi/Melati Daeva Oktavianti: 32 besar - tidak dapat
  • Amri Syahnawi/Nita Violina Marwah: 32 besar - tidak dapat
  • Bimo Prasetyo/Arlya Nabila Thesya Munggaran: 32 besar - tidak dapat

(Tribunnews.com/Isnaini)

© Copyright @2026 LIDEA. All Rights Reserved.