Baca juga: Arti Kata OCD, OCD Artinya, Penyebab, Dampak, Ciri, Jenis, Contoh, Cara Mengatasi OCD, Bahasa Gaul
Labinak, sebuah kata yang mungkin terdengar asing, sebenarnya merupakan judul film horor Indonesia yang sangat dinantikan penayangannya pada tahun 2026.
Labinak adalah kebalikan dari kata kanibal, sebuah petunjuk yang mengisyaratkan tema mengerikan yang akan diangkat dalam film tersebut: kanibalisme.
Film ini menjanjikan teror mencekam dari sebuah keluarga kanibal dan ritual-ritual kuno yang menyeramkan.
Lantas, apa sebenarnya arti kata kanibal itu?
Bagi warga Riau yang sedang mencari tahu tentang arti kata labinak dan arti kata kanibal serta film Labinak tersebut, simak penjelasan di bawah ini :
Secara istilah, arti kata labinak adalah judul sebuah film horor Indonesia yang mulai tayang pada tahun 2025.
Film berdurasi 100 menit ini disutradarai oleh Azhar Kinoi Lubis dan dibintangi oleh Raihaanun, Arifin Putra, serta Nayla Purnama, mengangkat kisah mencekam tentang sekte kanibalisme kuno.
Judul ini merupakan kebalikan dari kata kanibal, yang memberikan petunjuk tentang tema utama film tersebut, yaitu kanibalisme.
Film ini bercerita tentang teror keluarga kanibal dan ritual-ritual menyeramkan.
Secara istilah, arti kata kanibal adalah praktik memakan daging manusia oleh manusia lain.
Istilah kanibal berasal dari kata Caniba atau Cariba, yang merupakan suku Karibia yang dituduh melakukan praktik ini oleh Christopher Columbus.
Praktik kanibalisme ini sangat kompleks dan bisa terjadi karena berbagai alasan.
Secara garis besar, ada beberapa jenis-jenis kanibal yakni :
1. Endokanibalisme: Praktik memakan anggota keluarga atau suku sendiri. Biasanya dilakukan sebagai bagian dari ritual pemakaman atau penghormatan kepada orang yang meninggal. Tujuannya bisa jadi untuk menyerap kekuatan atau semangat dari orang yang telah meninggal.
2. Eksokanibalisme: Praktik memakan orang dari suku atau kelompok lain. Biasanya dilakukan sebagai bagian dari peperangan atau untuk menunjukkan superioritas terhadap musuh. Bisa juga dilakukan karena kelaparan ekstrem.
3. Survival Kanibalisme: Terjadi ketika seseorang atau sekelompok orang terpaksa memakan daging manusia untuk bertahan hidup dalam situasi ekstrem, seperti kecelakaan pesawat di daerah terpencil atau bencana alam.
4. Psikopatologi Kanibalisme: Dilakukan oleh individu yang mengalami gangguan mental atau psikopat. Biasanya terkait dengan fantasi seksual atau keinginan untuk mendominasi dan mengontrol orang lain.
5. Kanibalisme Ritual: Dilakukan sebagai bagian dari upacara keagamaan atau spiritual. Tujuannya bisa jadi untuk mendapatkan kekuatan magis, berkomunikasi dengan roh, atau mencapai pencerahan spiritual.
Berikut faktor pendorong kanibalisme :
1. Kelaparan Ekstrem: Dalam situasi kelaparan yang parah, manusia bisa terdorong untuk melakukan kanibalisme sebagai upaya terakhir untuk bertahan hidup.
2. Ritual dan Kepercayaan: Beberapa budaya memiliki ritual yang melibatkan kanibalisme sebagai bagian dari upacara keagamaan atau penghormatan.
3. Peperangan: Dalam peperangan, kanibalisme bisa dilakukan sebagai bentuk intimidasi terhadap musuh atau sebagai cara untuk mendapatkan sumber makanan.
4. Gangguan Mental: Individu dengan gangguan mental tertentu mungkin memiliki dorongan untuk melakukan kanibalisme.
Berikut dampak kanibalisme :
1. Penyakit: Kanibalisme dapat menyebabkan penyebaran penyakit berbahaya, seperti penyakit prion yang menyebabkan penyakit Creutzfeldt-Jakob (CJD) atau kuru.
2. Trauma Psikologis: Melakukan atau menyaksikan kanibalisme dapat menyebabkan trauma psikologis yang mendalam.
3. Kriminalitas: Kanibalisme dianggap sebagai tindakan kriminal yang sangat serius di sebagian besar negara di dunia.
Pandangan Masyarakat Modern
Kanibalisme dianggap sebagai Taby (taboo) yang sangat kuat di sebagian besar masyarakat modern.
Tindakan ini dianggap menjijikkan, tidak bermoral, dan melanggar hukum.
Berikut sinopsis film Labinak dan pemeran film Labinak :
Film Labinak: Mereka Ada di Sini adalah film horor Indonesia yang mengangkat tema kanibalisme dan mulai tayang di bioskop tahun 2025.
Film Labinak ini mengisahkan tentang Najwa, seorang guru honorer yang pindah dari kampung ke Jakarta bersama putrinya, Yanti.
Najwa menerima tawaran mengajar di sebuah sekolah elit, namun rumah baru mereka justru menyimpan teror dari arwah korban praktik kanibalisme kuno yang dilakukan oleh pemilik yayasan sekolah tersebut.
Film ini akan menyajikan konflik batin seorang ibu tunggal yang harus melindungi anaknya dari teror keluarga kanibal dan ritual-ritual mengerikan.
Beirkut daftar pemeran film Labinak : Mereka Ada di Sini :
- Raihaanun sebagai Najwa
- Nayla Denny Purnama sebagai Yanti
- Arifin Putra
- Giulio Parengkuan
Film ini juga melibatkan Sumanto , seorang tokoh yang dikenal karena kasus kanibalisme di Indonesia, dalam proses riset penulisan naskah.
Sumanto adalah seorang pria Indonesia yang lahir pada 3 Maret 1972 dan menjadi terkenal karena melakukan tindakan kanibalisme pada awal tahun 2000-an.
Kasusnya menggemparkan Indonesia setelah ia terbukti mencuri dan memakan mayat seorang wanita berusia 81 tahun bernama Mbok Rinah, hanya beberapa jam setelah pemakamannya.
1. Awal Mula Kasus
Kasus ini terungkap pada Januari 2003, ketika warga menemukan makam Mbok Rinah telah dibongkar. Kecurigaan mengarah kepada Sumanto, dan polisi menemukan sisa-sisa jasad Mbok Rinah di rumahnya. Sumanto mengakui perbuatannya dan kemudian dikenal sebagai kanibal pertama yang terungkap di Indonesia.
2. Proses Hukum dan Rehabilitasi
Dalam persidangan, jaksa menuntut hukuman enam tahun penjara, tetapi tim pembela Sumanto berpendapat bahwa ia mengalami gangguan mental berdasarkan diagnosis dari Departemen Psikologi Jawa Tengah. Pembelaan juga menyatakan bahwa mayat tidak dapat dianggap sebagai objek atau properti, melainkan limbah manusia yang dibuang melalui penguburan. Sumanto akhirnya divonis lima tahun penjara atas dakwaan pencurian dengan pemberatan.
Setelah menjalani hukuman selama tiga tahun, Sumanto dibebaskan pada 24 Oktober 2006 karena perilaku baik. Karena keluarga dan masyarakat menolak menerimanya kembali, ia kemudian ditempatkan di pusat rehabilitasi An-Nur di Bungkanel, Karanganyar, Purbalingga.
3. Kehidupan Setelah Bebas
Saat ini, Sumanto tinggal di Yayasan An-Nur Haji Supono Mustajab dan mencoba mengubah stigma negatif yang melekat padanya. Ia bahkan merintis karier sebagai konten kreator di yayasan tersebut.
4. Sumanto dalam Budaya Populer
Kisah Sumanto yang menggemparkan ini juga diangkat ke layar lebar dalam sebuah film dokumenter yang diperankan oleh Aming Supriatna Sugandi.
Sumber: tribunpekabaru.com, kbbi.web.id, kbbi.co.id, jadwalnonton.com, Kamus Bahasa Indonesia - Bahasa Melayu Riau
Demikian penjelasan tentang arti kata labinak dan arti kata kanibal serta jenis-jenis kanibal hingga sinopsis film Labinak dan pemeran film Labinak .
( Tribunpekanbaru.com / Pitos Punjadi )