Singo Edan Panaskan Bursa Transfer: Joel Vinicius Datang, Lucas Frigeri Menuju Bhayangkara
Arema FC Datangkan Joel Vinicius, Rombak Lini Depan dan Sektor Kiper
Arema FC Datangkan Mesin Gol Baru
Arema FC resmi membuat gebrakan besar di bursa transfer paruh musim BRI Super League 2025/2026. Singo Edan mendatangkan Joel Vinicius, striker jangkung asal Brasil yang sebelumnya menjadi tumpuan utama Borneo FC.
Tak main-main, Arema mengikat Joel dengan kontrak berdurasi 1,5 musim hingga 2027. Transfer ini langsung menjadi sorotan karena Joel merupakan salah satu striker paling produktif di putaran pertama liga.
Bersama Pesut Etam, pemain berusia 31 tahun itu mencatatkan 7 gol dan 2 assist dari 18 penampilan—sebuah statistik yang menunjukkan betapa berbahayanya ia di kotak penalti lawan.
2. Latihan Perdana, Langsung Unjuk Ketajaman
Usai diperkenalkan secara resmi pada Rabu (28/1/2026), Joel Vinicius langsung mengikuti sesi latihan bersama Arema FC di Dreams Football Pitch (DFP).
Dalam latihan tersebut, Joel terlihat cepat beradaptasi. Ia bahkan mencetak gol dan menyumbang assist meski baru bergabung.
“Senang sekali bisa berada di sini. Semua pemain membantu saya. Saya juga sudah berkomunikasi dengan pemain asing di sini,” ucap Joel.
Arema Klub Besar, Suporter Fanatik Jadi Daya Tarik
Joel mengaku alasan utamanya memilih Arema adalah karena klub ini memiliki sejarah besar dan basis suporter fanatik.
“Saya tahu Arema klub besar. Memang situasi di liga tidak bagus, tapi itulah alasan saya datang. Saya ingin berkontribusi dan membantu tim bangkit,” katanya.
Ia juga menyebut bermain di Indonesia merupakan impian demi masa depan keluarganya.
Dengan kehadiran Joel Vinicius, pelatih Marcos Santos kini memiliki banyak opsi di lini serang. Joel diproyeksikan menjadi tandem ideal bagi Dalberto.
General Manager Arema FC, Yusrinal Fitriandi, menegaskan bahwa transfer ini berdasarkan evaluasi kebutuhan tim.
“Joel sesuai dengan kebutuhan kami, baik dari sisi kualitas, pengalaman, maupun pemahaman kompetisi,” tegasnya.
3. Nasib Lucas Frigeri di Ujung Tanduk
Masuknya Gianluca Pandeynuwu dari Persis Solo praktis membuat sektor penjaga gawang Arema FC kelebihan stok. Kini, Singo Edan memiliki empat kiper sekaligus dalam skuad: Adi Satryo, Lucas Frigeri, Gianluca Pandeynuwu, dan Andrian Casvari.
Situasi ini memicu spekulasi kuat bahwa Lucas Frigeri akan menjadi korban skema transfer paruh musim. Kiper asal Brasil itu dikabarkan masuk dalam daftar pemain yang akan dipinjamkan demi memberi ruang bagi komposisi pemain baru, khususnya di sektor asing.
Kabar tersebut pertama kali mencuat dari akun fanbase @singoedannews, Selasa malam, yang menyebut bahwa Bhayangkara FC tengah serius meminang Frigeri.
“Kabarnya Lucas Frigeri terpaksa dipinjamkan ke Bhayangkara FC karena ada perubahan skema transfer musim ini,” tulis akun tersebut.
Keputusan melepas Frigeri diyakini tak lepas dari cedera ACL Gustavo Franca yang membuat Arema FC harus mengubah komposisi pemain asing. Manajemen pun “memutar otak” agar tetap bisa menambah amunisi di sektor krusial tanpa melanggar kuota.
Dalam kondisi inilah, nama Lucas Frigeri disebut menjadi opsi paling realistis untuk dilepas, meski kontribusinya musim ini tergolong signifikan.
(tribunmataraman.com)