Jadwal Tayang Indonesian Idol 2026 Babak Spektakuler Show Top 15
January 29, 2026 08:11 PM

TRIBUNJABAR.ID - Berikut inilah jadwal tayang Indonesian Idol 2026 berikutnya babak Spektakuler Show 15 di RCTI.

Setelah babak Final Showcase rampung, para peserta yang lolos akan melanjutkan kompetisi di babak berikutnya.

Sebanyak 15 peserta yang lolos itu akan kembali tampil di babak Spektakuler Show.

Penjelasan Babak Spektakuler Show

Babak Spektakuler Show ini termasuk fase paling krusial dan megah dalam kompetisi Indonesian Idol.

Para peserta akan tampil di panggung utama yang lebih besar dengan tata lampu dan musik yang lebih profesional.

Baca juga: Hasil Indonesian Idol 2026 Babak Final Showcase Tadi Malam, 2 Peserta Tereliminasi

Untuk proses seleksi, para peserta tampil secara langsung di hadapan seluruh masyarakat Indonesia dan akan mendapatkan vote.

Berbeda dengan babak audisi atau eliminasi awal di mana juri yang menentukan, di Babak Spektakuler nasib kontestan sepenuhnya ditentukan oleh vote pemirsa. 

Juri hanya memberikan komentar, kritik, dan saran tanpa bisa meloloskan peserta secara langsung.

Namun, juri dapat menggunakan satu-satunya hak Wildcard atau Safe Vote di pekan tertentu.

Pada babak Spektakuler Show ini juga, nantinya tema berbeda setiap minggunya.

Setiap pekan, peserta ditantang untuk menyanyikan lagu dengan tema tertentu.

Hal ini bertujuan untuk menguji kreativitas dan kemampuan adaptasi kontestan di berbagai genre musik.

Lalu, kapan jadwal tayang babak Spektakuler Show Top 15 Indonesian Idol 2026 ?

Jadwal Tayang Babak Spektakuler Show 

Untuk diketahui jadwal tayang Indonesian Idol Season 14 ini digelar setiap hari Senin dan Selasa yang tayang di RCTI.

Demikian, jadwal tayang Indonesian Idol 2026 babak Spektakuler Show ini diperkirakan akan digelar pada 2 Februari 2026.

Link Live Streaming

Bagi pengguna televisi digital, siaran RCTI tersedia di Channel 28 dan umumnya akan tersetel secara otomatis. 

Sementara itu, bagi pengguna Set Top Box (STB), disarankan untuk mengaktifkan fitur LCN (Logical Channel Number) dan melakukan pemindaian ulang agar saluran RCTI muncul dengan optimal.

Jika mengalami kendala teknis, pemirsa dapat menghubungi MNC Helpdesk melalui nomor 0856-9003-900 tanpa dipungut biaya.

Selain melalui televisi, Indonesian Idol 2026 juga dapat disaksikan secara daring (online) melalui layanan live streaming resmi. 

Pemirsa dapat menggunakan aplikasi RCTI+, yang tersedia di Play Store dan App Store, atau mengakses siaran langsung melalui situs resmi RCTI+ dan Okezone TV.

Layanan live streaming ini memungkinkan pemirsa tetap mengikuti tayangan di mana pun berada, selama terhubung dengan jaringan internet.

Berikut ini link live streaming Indonesian Idol 2026.

>>> Klik Nonton 1

>>> Klik Nonton 2

Baca juga: Sosok Tasya Alessia Juara D Academy 7 Asal Tangsel, Alumni Idola Cilik

Cara Vote

Berikut adalah cara vote peserta Indonesian Idol 2026:

1. Masuk ke aplikasi RCTI+.

2. Gulir ke bawah dan temukan banner "VOTE INDONESIAN IDOL".

3. Pilih idola favorit.

4. Pilih "vote" sesuai nama idola favorit.

Daftar Peserta Top 15 Indonesian Idol 2026

1. Aditya Prayoga (Praditya) – umur 25 tahun, pekerjaan Wedding Singer, asal Bone Sulawesi Selatan

2. Andi Panjawi (Dandy Panjawi) – umur 26 tahun, pekerjaan Penyanyi Kafe, asal Makassar Sulawesi Selatan

3. Aracely Evina (Arrcely) – umur 22 tahun, pekerjaan Mahasiswa, Malang Jawa Timur

4. Arrul Erwandy (Arrul Munyenyo) – umur 20 tahun, pekerjaan Konten Kreator, Batam Kepulauan Riau

5. Cevina Nahany Nevia Nikita Becker (Niki Becker) – umur 22 tahun, pekerjaan mahasiswa, Bekasi Jawa Barat

6. Farras Nurrana (Aruna) – umur 16 tahun, pekerjaan pelajar, Semarang Jawa Tengah
 
7. Fiorentino Joshua (Josh Flo) – umut 26 tahun,  pekerjaan penjaga tahanan, Manokwari Papua Barat

8. Gracelyn Jessica (Celyna Grace) – umur 18 tahun, pekerjaan mahasiswa, Semarang Jawa Tengah

9. Kesya Stephanie Famdale (Kezi Stephanie) – umur 20 tahun, pekerjaan mahasiswa, Kupang Nusa Tenggara Timur

10. Kinanti Laksita (Keenan) – umur 16 tahun, pekerjaan pelajar, Jember Jawa Timur

11. Meidra Aljuwi Shaputri (Meidra) – umur 25 tahun, pekerjaan Freelance, Tanjung Balai Karimun Kepulauan Riau

12. Muhammad Nurhidayatullah (Ecky) – umur 26 tahun, pekerjaan Penyanyi Daring, Banjarmasin Kalimantan Selatan

13. Regine Keiko Gwendinna (Keiko Regine) – umur 17 tahun, pekerjaan pelajar, DKI Jakarta

14. Rizki Alfauzi Komdan (Ozi Alfauz) – umur 25 tahun, pekerjaan Freelancer, Ternate Maluku Utara

15. Satrio Lahskart Arfinto (Rio Lahskrat) – umur 25 tahun, pekerjaan Wedding Singer, Mojokerto Jawa Timur

© Copyright @2026 LIDEA. All Rights Reserved.