Kecelakaan Truk Terguling Bikin Jalan Raya Cakung Cilincing Macet Parah Lebih dari 10 Kilometer
Rr Dewi Kartika H January 30, 2026 03:07 PM

TRIBUNJAKARTA.COM, CILINCING - Macet parah lebih dari 10 kilometer terjadi di beberapa ruas jalan di Jakarta Utara, termasuk Jalan Cakung Cilincing Raya, Jumat (30/1/2026).

Kemacetan ini diakibatkan kecelakaan truk trailer yang terguling di Jalan Cakung Cilincing Raya.

Akibat kecelakaan ini, arus lalu lintas dari arah Tanjung Priok ke Cakung macet parah hingga lebih dari 10 kilometer.

Salah satu sopir truk, Surman mengaku telah terjebak kemacetan di Jalan Cakung Cilincing Raya selama enam jam sejak pukul 4.00 dini hari tadi.

Ia saat itu berangkat mengirim barang menuju Tambun dari arah Rorotan.

"Saya di bawah jembatan Rorotan jam 4 subuh, mau ke Tambun sudah enam jam saya baru sampai sini," kata Surman.

Menurut Surman yang kerap melintasi jalur ini, kemacetan jarang terjadi.

Namun, bila ada kecelakaan yang terjadi, kemacetan parah pun tak terelakkan.

"Jarang macet, cuma kalau ada laka gini ya baru, macetnya parah banget," katanya.

Kanit Lantas Wilayah Cilincing AKP Sentot Susanto mengatakan, kecelakaan yang memicu kemacetan parah ini dilaporkan terjadi sekitar pukul 4.00 WIB dini hari.

Hingga pukul 11.00 WIB, proses evakuasi masih berjalan lantaran kontainer yang terbalik, menutup separuh ruas jalan menuju Cakung.

"Truk trailer terguling, out of control. Berdasarkan pengakuan sopir, katanya menghindari kendaraan yang memotong di depannya," kata Sentot.

Truk berukuran 20 feet ini diketahui membawa peti kemas bermuatan pakan ternak.

Polisi masih melakukan pendalaman lebih lanjut terkait penyebab pasti kecelakaan yang mengakibatkan kemacetan horor di Jakarta Utara pada Jumat pagi ini.

© Copyright @2026 LIDEA. All Rights Reserved.