TRIBUNWOW.COM - Manchester City kini tengah menghadapi kemungkinan satu bintangnya pergi.
Ia adalah Bernardo Silva yang telah membela Manchester City sejak 2017 dan kini juga dipercaya mengisi posisi sebagai kapten.
Adapun kontrak sang pemain bakal berakhir pada 30 Juni 2026 nanti, namun hingga kini belum nampak pergerakan dari tim untuk memperpanjang kontrak sang pemain.
Di sisi lain, Pelatih Manchester City, Pep Guardiola mengatakan ingin melihat anak asuhnya itu berkarier lama dan bahkan menutup kariernya di Manchester City.
"Saya sangat berharap dia bisa tetap di sini selamanya."
"Tetapi kita sudah banyak berbicara (soal masa depannya) dan sia (Silva) harus memutuskan apa yang terbaik untuk dirinya dan keluarganya," kata Guardiola dikutip dari beinsports pada Selasa (26/1/2026).
Di sisi lain, pemain asal Portugal itu mengungkapkan dirinya ingin selalu memberikan yang terbaik bagi tim.
Namun, pernyataan yang diberikan sang pemain justru disebut seolah jadi kalimat perpisahan bagi klub dan penggemarnya.
"Saya mencoba memberikan yang terbaik untuk klub yang memberi saya kesempatan ini untuk berada di sini begitu lama dan untuk mencapai apa yang telah saya capai."
"Sampai akhir saya akan berada di sini berjuang untuk klub dan untuk para penggemar," ungkap sang pemain dikutip dari situs resmi klub pada Kamis (28/1/2026).
Baca juga: Dean James Gugur, Calvin Verdonk Bawa LOSC Lille ke Playoff 16 Besar Liga Europa 2025/2026
Sosok Bernardo Silva
Bernardo Silva atau yang memiliki nama lengkap Bernardo Mota Veiga de Carvalho e Silva merupakan pemain kelahiran Lisboa, Portugal pada 10 Agustus 1994.
Pemain berusia 31 tahun itu mulai membela Manchester City sejak didatangkan pada 1 Juli 2017.
Debutnya berlangsung kala melawan Brighton dalam Premier League musim 17/18 yang berakhir dengan kemenangan 2-0.
Di musim pertama kedatangannya itu Silva langsung menjadi andalan dengan turun dalam 35 pertandingan Premier League atau hampir seluruh pertandingan Manchester City dengan torehan 6 gol dan 4 asis.
Di musim yang sama pula dirinya langsung mengemas dua gelar juara, yakni English Champion dan English League Cup.
Tak butuh waktu lama, di tahun kedua kedatangannya di The Citizens ia langsung diganjar sebagai Footballer of The Year berkat performanya yang gemilang.
Sejauh ini tercatat dirinya lebih dari 10 kali naik podium bersama Manchester City.
Mulai dari liga nasional seperti Englih League dan English Super Cup sampai kejuaraan internasional seperti FIFA Club World Cup hingga Champions League pernah ia rengkuh.
Adapun sang pemain dilirik oleh Manchester City berkat kepiawaiannya mengolah bola di SL Benfica.
Bersama klub Liga Portugal itu ia juga kenyang gelar di ranah nasional, misalnya Portuguese Cup, Portuguese League Cup, dan Portuguese Champion pernah ia cicipi.
Di samping itu, Silva juga sempat memenuhi panggilan Timnas Portugal sejak di lini U19 pada 2012 dan dipertahankan sampai di tim senior.
Dirinya pernah merumput di kejuaraan bergengsi seperti Kejuaraan Eropa, UEFA Nations League, hingga Piala Dunia.
Pemain dengan tinggi 173 cm itu terhitung dua kali tampil di Piala Dunia.
Pertama di tahun 2018 namun hanya sampai di tahap 16 besar, kedua pada 2022 tapi kali ini mencapai tahap perempat final.
Puncaknya di Timnas Portugal kala ia berhasil dua kali membawa pulang trofi UEFA Nations League tahun 2015 dan 2019.
Kini nilai pasar sang pemain mencapai Rp469,30 miliar.
Baca juga: Daftar 8 Tim Lolos 16 Besar Liga Europa 2025/2026: Aston Villa, AS Roma dan Real Betis Unggulan
Profil Bernardo Silva
Nama lengkap: Bernardo Mota Veiga de Carvalho e Silva
Lahir: 10 Agustus 1994, Lisboa (Portugal)
Tinggi: 1,73 m
Kewarganegaraan: Portugal
Posisi: Gelandang serang
Kaki dominan: Kiri
Klub: Manchester City
Kontrak: Hingga 30 Juni 2026
Baca juga: Update Transfer Liga Italia: Pemain yang Disia-siakan di Inter Milan Digaet Klub Raksasa Turki
Statistik Berdasarkan Klub
Manchester City: 439 pertandingan, 73 gol, 77 assist, 60 kartu kuning, 31.333 menit
AS Monaco: 147 pertandingan, 28 gol, 19 assist, 15 kartu kuning, 10.594 menit
SL Benfica B: 38 pertandingan, 7 gol, 7 assist, 5 kartu kuning, 1 kartu merah, 2.998 menit
SL Benfica: 3 pertandingan dan 34 menit bermain
(TribunWow.com/Peserta Magang dari Universitas Airlangga/Afifah Alfina)