Susunan Pemain Madura United Vs PSBS Biak, Iran Junior Starter
January 31, 2026 08:32 PM

 

SURYA.co.id, MADURA - Madura United menjamu PSBS Biak di Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan, Pamekasan, Sabtu (31/1/2026) malam ini.

Di laga penting ini, pelatih Madura United, Carlos Parreira melakukan rotasi pada susunan pemain yang diturunkan, diantaranya memainkan Iran Junior sejak awal laga, pemain yang sebelumnya masuk dari cadangan setelah 12 laga absen.

Madura United Rotasi Pemain

Carlos Parreira juga melakukan ubahan lain, pelatih asal Brasil itu merotasi pemain dengan mencadangkan Ruxi, bek sayap kirip yang selalu menjadi pilihan utama.

Juga memainkan Gio Numberi, pemain baru yang laga terakhir masuk dari cadangan.

Posisi lain tak ada ubahan, termasuk tetap menurunkan dua center bek andalannya, Mendonca dan Pedro Monteiro.

Baca juga: PSBS Biak Antisipasi Strategi Madura United, Laga Seru Peringkat 14 – 15 Klasemen

Lini tengah, Jordy Wehrmann, Kerim Palic tetap menjadi pilihan utama. Lini depan tetap memainkan Jose Brandao sebagai ujung tombak utama.

Total Madura United menurunkan 7 pemain asing sejak awal.

Banyak Pemain PSBS Biak Absen  

Sementa itu pada pertandingan kali ini PSBS Biak mengakui banyak pemain yang absen,  para pemain ini absen karena akumulasi kartu, menjadikan mereka hanya menurunkan lima pemain asing sejak awal, dan tidak ada satupun pemain asing di bangku cadangan.

Berikut susunan pemain kedua kesebelasan;

Madura United: 

Diky Indriyana (PG); Ahmad Rusadi, Mendonca, Pedro Monteiro, Taufik Hidayat; Jordy Wehrmann, Gio Numberi, Kerim Palic; Iran Junior, Jose Brandao, Lulinha (c).
Pelatih: Carlos Parreira

PSBS Biak:

Kadu M (PG); Luck Oktavianto, Arif Budiyono, Sandro (c), Nurhidayat, Pablo Andrade; Eduardo B, Y Putra; Viktor Gwijangge, Ilham Udin Armaiyn, Luquinhas.
Pelatih (karteker): Kahudi Wahyu Widodo (amn).

© Copyright @2026 LIDEA. All Rights Reserved.