Sambut Ramadan 1447 H, Bank Kalsel Ajak Umat Muslim Tingkatkan Kepedulian Sosial
January 31, 2026 08:43 PM

BANJARMASINPOST.CO.ID- Tinggal 20 hari lagi menuju Ramadhan 1447 H, UPZ Bank Kalsel mengajak  masyarakat mempersiapkan diri dan tingkatkan kepedulian sosial.

Momentum ini menjadi waktu yang tepat bagi kita semua untuk mulai mempersiapkan diri, baik secara fisik maupun spiritual, agar dapat menjalankan ibadah Ramadhan dengan optimal.

Bank Kalsel mengiimbau untuk memanfaatkan sisa waktu di bulan Sya’ban dengan memperbanyak puasa sunnah serta meningkatkan amal kebaikan. 

Persiapan sejak dini diharapkan dapat membentuk kondisi hati dan tubuh yang lebih siap saat Ramadhan tiba, sehingga ibadah dapat dijalankan dengan khusyuk dan maksimal.

Selain persiapan ibadah,  kepedulian sosial juga menjadi bagian penting dalam menyambut bulan suci. 

Bagi para donatur dan Sahabat Bank Kalsel yang ingin menyisihkan sebagian hartanya untuk membantu saudara-saudara yang membutuhkan, dapat berpartisipasi dalam berbagai program kegiatan sosial yang diinisiasi oleh Unit Pengumpul Zakat (UPZ) Bank Kalsel.

Penyaluran zakat, infak, dan sedekah dapat dilakukan melalui rekening Bank Kalsel Syariah atas nama Unit Pengumpul Zakat Bank Kalsel, yaitu:

Rekening Zakat, Infaq dan Sadakah: 6500844928, (zakat)  6500846214 (infaq dan sadakah) Atas Nama Unit Pengumpul Zakat Bank Kalsel.

Untuk informasi lebih lanjut, konsultasi, maupun konfirmasi transfer, masyarakat dapat menghubungi WA Center UPZ Bank Kalsel di nomor 0811 505 153. (AOL)

 

© Copyright @2026 LIDEA. All Rights Reserved.