Janji Nikita Mirzani Buat Lolly Usai Kabur dari Rumah Aman, Siap Lakukan Ini Jika Semua Orang Meninggalkan sang Putri
Widy Hastuti Chasanah January 11, 2025 12:34 PM

Grid.ID - Artis Nikita Mirzani buka suara usai sang putri, Lolly kabur dari rumah aman.

Lolly kabur dari rumah aman, Nikita Mirzani sampaikan pesan penting dan menyentuh ini pada sang putri.

Lantas apa pesan Nikita Mirzani untuk putrinya, Lolly?

Seperti diketahui, Laura Meizani Mawardi atau yang akrab disapa Lolly mendadak kabur dari rumah aman.

Lolly sendiri dimasukkan ke rumah aman oleh Nikita Lolly sejak bergulirnya kasus dugaan persetubuhan anak dan pemaksaan aborsi.

Di rumah aman itu, Lolly menjalani terapi untuk menstabilkan kondisi emosionalnya.

Namun tak disangka, Lolly mendadak kabur hingga nekat menemui pengacara Vadel Badjideh, Razman Nasution.

Mengetahui tindakan putrinya itu, Nikita Mirzani langsung angkat bicara.

Hal itu diketahui dari unggahan di kanal Youtube Crazy Nikmir REAL pada (10/01/2025).

Di unggahan itu, memberi pesan menyentuh untuk Lolly yang kabur dari rumah aman.

"Anakku, Laura Meizani Mawardi. Ini Ami nak, orang yang sampai kapanpun selalu mendoakan kamu. Hari ini, Ami ingin menyampaikan sesuatu yang mungkin sulit, tapi Ami yakin ini adalah yang terbaik untuk kamu," kata Nikita.

“Percayalah nak, menjaga anak perempuan itu apalagi seorang single parent di kota yang besar adalah sebuah hal yang sangat ekstra. Ami ingin kamu itu semua karena Ami sangat mencintai kamu,” kata Nikita Mirzani.

Diakui Nikita, ia kecewa dengan keputusan Lolly yang memilih kabur dari rumah aman.

Walau kecewa, Nikita Mirzani mengaku akan selalu mencintai putri semata wayangnya itu.

“Ami tahu bahwa kamu akan menemukan jalannya sendiri dan suatu hari nanti kamu akan mengerti betapa tulusnya mencintai kamu, i love you” kata Nikita Mirzani.

Ia juga berjanji akan selalu membukakan pintu untuk putrinya.

Ibu tiga anak ini juga meminta agar Lolly menjaga dirinya baik-baik.

“Selalu ingat apa pun yang terjadi Ami akan selalu ada untuk kamu ketika suatu saat tidak ada orang lain yang memperhatikan kamu ataupun telah meninggalkan kamu untuk rumah kami terbuka untuk kamu pelukan ibu ini siap memberikan kehangatan kembali jaga diri baik-baik ya,” ucapnya.

Nikita juga menjelaskan, semua sikap tegasnya adalah untuk kebaikan putrinya.

Ia berharap Lolly mau menyadari hal itu.

“Meskipun kadang Ami tampak keras atau galak semua itu karena kami ingin kamu bahagia dan terlindungi nak, percayalah bahwa tidak ada seorang ibu yang tidak saya pada anaknya hanya ibu yang selalu ada dalam suka dan duka,” ungkapnya lagi.

Mengetahui hal itu, netizen langsung heboh.

Banyak yang berharap agar hubungan ibu dan anak itu lekas membaik.

"Masya Allah merinding mendengar ucapan seorang mirzani.laura ingat kasih sayang orang tua itu tulus, ibu kita adalah pintu sorga buat kita," tulis akun @yul***.

"Hebat Nikita Mirzani ini..Masya Allah...terlepas dari urusan Pribadinya dengan berbagai kerumitannya..tapi dia adalah Ibu yg BERTANGGUNG JAWAB..semangat Nikita Mirzani," tambah akun @ikr***.

"Ini baru seorg ibu yg bijaksana.....doa kami utk kalian agar ibu dan anak segera bersatu kembali, sprti layaknya sebuah klrga," tambah akun @tar***.

© Copyright @2025 LIDEA. All Rights Reserved.