4 Cara Bikin Laporan PKL untuk Siswa SMK, Pahami Langkah-langkahnya
Tips dan Trik January 18, 2025 11:23 AM
Ada beberapa cara bikin laporan PKL yang bisa dipraktikkan oleh siswa-siswi SMK. Ini merupakan salah satu tugas penting yang perlu dilakukan untuk memenuhi kewajiban belajar.
Laporan PKL ditulis setelah melakukan praktik kerja lapangan di perusahaan atau lembaga tertentu. Setiap sekolah mempunyai panduan khusus dalam penulisan laporan tersebut.

Tata Cara Bikin Laporan PKL

Ilustrasi Cara Bikin Laporan PKL, sumber gambar: unsplash/Kaleidico
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Cara Bikin Laporan PKL, sumber gambar: unsplash/Kaleidico
Mengutip buku Metodologi Penelitian dan Komunikasi Ilmiah Bidang Ilmu Teknik oleh Hasmawaty, dkk (2024), laporan PKL memuat data dan analisis yang dikerjakan selama praktik kerja di industri atau perusahaan. Adapun cara bikin laporan PKL untuk siswa SMK yakni sebagai berikut:

1. Ketahui Format Penulisan Laporan PKL

Sebelum menulis laporan PKL, pelajari format penulisannya terlebih dahulu untuk memudahkan dalam proses penyusunannya. Adapun format tersebut meliputi:
  • Sampul: Berisi judul laporan, nama penulis, dan identitas sekolah (logo, nama, dan alamat).
  • Halaman pengesahan: Berisi dokumen-dokumen pengesahan terkait kegiatan PKL.
  • Kata pengantar: Berisi ucapan terima kasih, tujuan, dan manfaat penulisan laporan.
  • Daftar isi: Informasi terkait bab, sub bab, isi, dan halaman laporan.
  • Pendahuluan: Latar belakang yang menjadi dasar penyusunan laporan.
  • Tinjauan Umum Perusahaan: Informasi tentang perusahaan yang menjadi tempat PKL. Hasil PKL: Uraian kegiatan yang dilakukan selama PKL.
  • Penutup: Kesimpulan yang diambil dari proses kegiatan PKL.
  • Lampiran: Data pendukung dan foto kegiatan.

2. Susun Pendahuluan Dengan Jelas

Pendahuluan berisi dasar penyusunan laporan yang menjelaskan alasan PKL tersebut dilaksanakan. Selain itu, ada pula tujuan dan manfaat diselenggarakannya program tersebut.

3. Tulis Hasil PKL dengan Lengkap

Bagian ini berisi rangkaian kegiatan yang diikuti selama PKL. Pastikan untuk menjelaskan setiap kegiatan dengan lengkap, mulai dari awal hingga akhir.

4. Lampirkan Data Pendukung

Data pendukung adalah bagian yang tidak boleh dilewatkan. Data ini bisa dikumpulkan dalam bentuk foto, catatan pekerjaan, maupun dokumen pendukung lainnya selama pelaksanaan PKL.
Baca juga: Cara Membuat Laporan Tugas Sekolah dengan Lengkap dan Terstruktur
Tata cara bikin laporan PKL yang dibahas di atas cukup mudah dilakukan. Dengan begitu, siswa SMK dapat menyelesaikan tugasnya dengan baik dan sesuai aturan. (DLA)
© Copyright @2025 LIDEA. All Rights Reserved.