Ketua HIPMI Banyuwangi Raih Penghargaan Pemuda Pelopor Wirausaha
GH News March 24, 2025 11:05 AM

TIMESINDONESIA, BANYUWANGI – Ferdy Elfian, Ketua BPC HIPMI Banyuwangi, Jawa Timur, menerima penghargaan sebagai ‘Pemuda Pelopor Wirausaha Banyuwangi” dari MPC Pemuda Pancasila Banyuwangi. Penghargaan tersebut diberikan atas dedikasi dan kontribusinya dalam mengembangkan jiwa kewirausahaan di kalangan generasi muda Banyuwangi.

Penghargaan diserahkan oleh Wakil Ketua I MPC Pemuda Pancasila Banyuwangi, Rony Armansyah Rosady, dalam kegiatan buka bersama dan diskusi “Peran Pemuda Pancasila dalam Pembangunan Daerah”, yang digelar di Aula Daipoeng Simpang Blimbingsari, Desa Watukebo, Kecamatan Rogojampi, Minggu (23/3/2025).

Acara berlangsung sangat meriah. Disaksikan oleh Wakil Bupati Banyuwangi, Ir H Mujiono, M Si, Wakapolresta Banyuwangi, AKBP Teguh Priyo Wasono, SIK, Ketua GP Ansor Banyuwangi, Arvy Rizaldy, Pembina HIPMI Banyuwangi, Dede Abdul Ghany, Ketua REI Banyuwangi, Rindar Suhardiansyah dan Ketua IJTI Banyuwangi, Syamsul Arifin alias Mas Bono. Termasuk ratusan kader ormas loreng hitam oranye Bumi Blambangan.

Ferdy, sapaan akrab Ketua HIPMI Banyuwangi, berharap penghargaan dapat menjadi motivasi bagi kalangan generasi muda Bumi Blambangan lain untuk terus berinovasi serta berkontribusi dalam pembangunan ekonomi daerah.

“Saya berharap semakin banyak pemuda Banyuwangi yang terinspirasi untuk berwirausaha dan menciptakan lapangan kerja baru. Mari kita bersama-sama membangun Banyuwangi yang mandiri dan sejahtera,” kata Ferdy.

Selama menjabat sebagai Ketua HIPMI Banyuwangi, Ferdy diakui telah berhasil mengembangkan keanggotaan secara signifikan. Hal ini menunjukkan kesuksesanya dalam membangun semangat kewirausahaan di kalangan pemuda.

Chief Executive Officer (CEO) PT Trisakti Lautan Mas, selaku pemilik kapal KMP Trimas Laila, tujuan Banyuwangi-Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB) dan sebaliknya. Sekaligus pemilik SPBU dan pengusaha jasa konstruksi ternama di Banyuwangi, ini juga dikenal aktif mengadakan berbagai kegiatan dan program yang bertujuan untuk mendorong pemuda agar berani memulai usaha dan mengembangkan potensi diri di bidang kewirausahaan.

Ketua MPC Pemuda Pancasila Banyuwangi, Zamroni SH menyampaikan, penghargaan yang diberikan merupakan bentuk apresiasi atas dedikasi dan kerja keras Ferdy dalam memajukan dunia kewirausahaan di Banyuwangi.

“Beliau adalah sosok yang inspiratif dan telah berhasil membawa HIPMI Banyuwangi ke arah yang lebih baik,” katanya.

Keberhasilan Ferdy Elfian dalam mengembangkan HIPMI Banyuwangi menjadi bukti nyata komitmen dalam menciptakan ekosistem kewirausahaan yang kuat di Banyuwangi. Penghargaan ini diharapkan dapat menjadi pendorong bagi generasi muda untuk lebih aktif dalam mengembangkan potensi diri dan berpartisipasi dalam pembangunan ekonomi daerah.

Untuk diketahui, dalam kegiatan buka bersama dan diskusi “Peran Pemuda Pancasila dalam Pembangunan Daerah”, MPC Pemuda Pancasila Banyuwangi, telah menganugerahkan penghargaan kepada 7 tokoh yang memiliki peranan penting dalam kemajuan, membangun kemandirian ekonomi dan peningkatan kesejahteraan masyarakat.

Ketujuh tokoh tersebut diantaranya :

  1. Wakil Bupati Banyuwangi, Ir. H. Mujiono, M.Si, sebagai “Bapak Pelopor Jalan Mulus Banyuwangi” atas jasa dan kontribusi dalam memelopori pembangunan jalan mulus hingga ke pelosok Banyuwangi.
  2. Kapolresta Banyuwangi, Kombes Pol Rama Samtama Putra SIK, M Si, MH, sebagai “Bapak Kondusifitas & Ketahanan Pangan Banyuwangi” atas dedikasi dan kontribusi Kombes Pol Rama beserta jajaran dalam menjaga kondusifitas wilayah dan mendukung program ketahanan pangan di Banyuwangi.
  3. Administratur Perhutani KPH Banyuwangi Selatan, Wahyu Dwi Hadmojo, S.Hut, MM, sebagai “Pelopor Hutan untuk Ketahanan Pangan Banyuwangi” atas dedikasi dan inovasinya dalam mengintegrasikan pengelolaan hutan dengan program ketahanan pangan yang dicetus Presiden Prabowo Subianto.
  4. Pembina Badan Pengurus Cabang Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (BPC HIPMI) Banyuwangi, Dede Abdul Ghany, sebagai “Pemuda Pelopor Kemandirian Ekonomi Banyuwangi” atas kontribusi yang signifikan dalam memajukan perekonomian daerah melalui pembinaan kewirausahaan dan pengembangan start-up.
  5. Ketua BPC HIPMI Banyuwangi, Ferdy Elfian, sebagai “Pemuda Pelopor Wirausaha Banyuwangi” atas dedikasi dan kontribusinya dalam mengembangkan jiwa kewirausahaan di kalangan generasi muda Banyuwangi.
  6. Ketua Pimpinan Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Banyuwangi, Arvy Rizaldy, SE, sebagai “Pemuda Motivator Perekonomian Banyuwangi” atas kontribusi dalam memotivasi generasi muda untuk aktif berperan dalam pembangunan perekonomian daerah melalui kewirausahaan.
  7. Ketua Real Estate Indonesia (REI) Banyuwangi, Rindar Suhardiansyah, sebagai “Pemuda Pelopor Masyarakat Mapan Sejahtera Banyuwangi” atas kontribusinya dalam menyediakan perumahan yang layak bagi masyarakat Banyuwangi. (*)

© Copyright @2025 LIDEA. All Rights Reserved.