Minum air putih yang cukup begitu penting dalam menjaga kesehatan tubuh. Namun, terkadang ada dari kita merasa terganggu dengan frekuensi kencing yang terlalu sering.
dr Diana Sunardi, MGizi, SpGK, pernah mengungkapkan bahwa sebenarnya beser (kondisi sering air kencing) adalah kebiasaan fisiologis tubuh kita.
"Ada beberapa yang banyak minum jadi beser, namun ada juga yang banyak minum tapi buang air kecilnya ini berkala sudah ada jadwalnya," ungkapnya dalam catatan detikHealth beberapa tahun lalu.
Tapi, kurang cairan (dehidrasi) juga akan menyebabkan urin menjadi pekat. Hal ini berisiko mengiritasi kandung kemih dan meningkatkan risiko infeksi saluran kemih.
Dikutip Healthline, penting juga agar kita tetap terhidrasi dengan minum banyak air. Banyak ahli menyarankan untuk minum 8 gelas berukuran 8 ons per hari. Namun, jumlah pasti yang dibutuhkan bervariasi pada setiap orang.
Beberapa orang ada yang merasa kesulitan untuk mengatur konsumsi air putih, agar tetap terhidrasi dengan baik tanpa harus bolak-balik untuk buang air kecil (kencing). Sebenarnya, ada cara sederhana yang bisa diterapkan untuk mengatasi hal tersebut.
Dari catatan detikHealth, mantan Sekretaris Ditjen Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Kemenkes, Almarhum dr. Achmad Yurianto, memberikan trik untuk menghilangkan rasa ingin buang air terus menerus setiap habis banyak minum air putih.
Ia menyarankan agar sebaiknya seseorang minum air putih satu gelas, setiap 1 jam untuk mengurangi efek beser.
"Kalau minum langsung banyak 1 liter ya pasti beser. Tapi kalau minum sejam sekali segelas kan enggak," ujarnya.
Dikutip laman Mayo Clinic, minumlah lebih banyak cairan di pagi dan sore hari. Sebaiknya tidak banyak minum di malam hari, berhentilah minum beberapa jam sebelum tidur.
Sebaiknya hindari konsumsi alkohol, soda, atau kafein seperti kopi, teh yang berlebihan. Pasalnya minuman tersebut menyebabkan iritasi kandung kemih, seperti pemanis buatan dan rokok.
Menjaga hidrasi tetap terjaga adalah hal yang penting, terlebih saat cuaca panas. Hal ini juga akan memastikan tubuh tidak mengalami dehidrasi karena dapat menyebabkan pusing, hilang konsentrasi, kulit kering, bahkan heat stroke.
Dilansir laman Brown Health University, keinginan kuat untuk buang air kecil atau sering kencing juga bisa terlihat pada sejumlah kondisi, di antaranya:
Jika kamu kencing hingga tujuh kali dalam 24 jam, itu masih wajar. Faktor-faktor tertentu juga bisa menyebabkan kamu buang air kecil lebih banyak atau lebih sedikit pada beberapa hari.
Hl tersebut belum tentu menjadi penyebab kekhawatiran. Tapi dalam beberapa kasus, kamu mungkin perlu menemui dokter untuk mengetahui kondisi medis yang mendasarinya dan pengobatannya.