SajanSedap.com - Siapa sih yang tidak suka kentang goreng.
Hidangan yang dipopulerkan oleh restoran cepat saji ini memang digemari berbagai kalangan.
Dari mulai anak kecil hingga orangtua menyukai hidangan kentang goreng atau french fries.
Dengan bubuhan bumbu yang gurih, membuat hidangan french fries selalu membuat ketagihan.
Meski hanya hidangan sederhana, namun sebagaian orang masih kesulitan loh saat membuatnya.
Biasanya hasil kentang goreng yang dibuat di rumah ini lembek dan tidak renyah.
Hal ini tentu saja bisa membuat Anda kecewa.
Tapi tenang Sase Lovers!
Jadi Anda bisa membuatnya sendiri di rumah.
Untuk itu, ikuti tips ala Chef Devina Hermawan ini kalau supaya kentang goreng bisa renyah dan tidak lembek.
1.Persiapan Kentang
- Kupas dan potong kentang sesuai selera.
Pastikan potongannya seragam agar matang merata.
2.Perendaman
- Rendam potongan kentang dalam air yang cukup banyak, tambahkan garam secukupnya.
- Untuk hasil terbaik, rendam kentang minimal 30 menit hingga 4 jam.
Semakin lama direndam, semakin renyah hasilnya.
3.Pembilasan
- Setelah direndam, bilas kentang hingga airnya bening untuk menghilangkan kelebihan garam.
4.Rebus Kentang
- Rebus kentang dalam air mendidih selama 5 menit untuk potongan kecil dan 8 menit untuk potongan sedang/besar.
Ini membantu kentang matang tanpa membuatnya lembek.
5.Tiriskan Kentang
- Saring kentang dan biarkan uap panasnya hilang.
Pastikan kentang benar-benar kering sebelum melanjutkan.
6.Lumuri Tepung Maizena
- Dalam wadah, campurkan kentang dengan tepung maizena hingga semua permukaan kentang terlapisi.
7.Menggoreng
- Panaskan minyak dalam wajan.
Masukkan kentang saat minyak sudah panas.
- Goreng kentang dengan api besar selama 1 menit, lalu turunkan api dan goreng selama 5 menit dengan api kecil.
Ini membuat kentang lebih renyah.
8.Tiriskan Minyak
- Setelah digoreng, tiriskan kentang dengan saringan hingga minyaknya tidak menetes lagi.
- Jangan terlalu banyak memasukkan kentang sekaligus agar suhu minyak tidak turun.
Selamat mencoba membuat french fries renyah di rumah!
Dengan cara ini, kamu bisa menikmati kentang goreng yang enak tanpa harus keluar uang banyak.