Pabrik Tekstil di Bandung yang Terbakar Padam, Api Diduga Berasal dari Blower
kumparanNEWS November 02, 2025 10:00 PM
Kebakaran yang melanda pabrik tekstil PT Mastex Jaya Lestari di Kp Cilulumpang, Desa Cikasungka, Kecamatan Cikancung, Kabupaten Bandung, telah padam pada Minggu (2/11) malam. Tidak ada korban dalam insiden ini.
"Puji syukur, informasi awal yang kami terima menyebutkan tidak ada korban jiwa atau pun korban luka-luka dalam musibah ini," kata Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol. Hendra Rochmawan lewat keterangannya.
Hendra menuturkan, polisi masih menyelidiki penyebab kebakaran tersebut.
Sementara itu, dari laporan Damkar Kabupaten Bandung, dugaan sementara, api berasal dari blower pabrik.
"Berdasarkan keterangan Saksi Rasidi Kepala Regu di bagian tekstil PT Mastex melihat ada percikan api di bagian atas blower," ujarnya.
Terkait kerugian, polisi masih melakukan pendataan.