Laporan Reporter TribunBengkulu.com, M. Bima Kurniawan
TRIBUNBENGKULU.COM, BENGKULU - Sudarmono, pria yang mendadak viral karena aksi berjoget di atas kursi dol di Belungguk Point, akhirnya memilih menenangkan situasi dan mendatangi kantor Satpol PP Kota Bengkulu.
Aksinya yang terekam dalam video TikTok miliknya menuai sorotan publik karena dianggap merusak fasilitas umum dan tidak pantas.
Video itu diunggah oleh akun TikTok @besty_ompong, yang diketahui milik Sudarmono, warga Kelurahan Sawah Lebar Baru.
Video tersebut kemudian menyebar luas dan dibagikan oleh sejumlah akun media sosial hingga ramai menjadi perbincangan.
Dalam video yang beredar, Sudarmono terlihat mengenakan stelan kemeja merah dan kacamata, asik berjoget di atas dol yang berada di kawasan Belungguk Point, Kota Bengkulu.
Aksi itu menuai sorotan publik karena komentar masyarakat yang menilai tidak pantas dan mencederai fasilitas publik yang baru diresmikan.
Di sisi lain, masyarakat juga menyoroti dol yang sejatinya diperuntukkan sebagai tempat duduk pengunjung, namun digunakan Sudarmono untuk berdiri sambil berjoget.
Masyarakat menyayangkan perbuatannya karena dianggap merusak estetika kawasan wisata baru sekaligus tidak mencerminkan sikap menjaga fasilitas umum.
Setelah ramai diperbincangkan, Sudarmono mendatangi Kantor Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Bengkulu pada Jumat (2/1/2026) untuk meminta maaf.
Kepala Satpol PP Kota Bengkulu, Sahat Marulitua Situmorang, mengimbau masyarakat agar tidak meniru aksi serupa dan mengajak warga untuk mempromosikan Kota Bengkulu dengan cara yang santun dan bertanggung jawab.
“Pak Sudarmono datang dengan kesadaran penuh dan telah meminta maaf. Ini kami jadikan pembelajaran bersama. Mari kita perkenalkan Kota Bengkulu dengan cara-cara yang baik dan beretika,” tegas Sahat.
Gabung grup Facebook TribunBengkulu.com untuk informasi terkini