Mobil Elf PMI Magelang Terguling saat Pulang dari Opsar Pendaki Hilang di Gunung Slamet
January 10, 2026 07:54 AM

TRIBUNJATENG.COM, PURBALINGGA – Kecelakaan lalu lintas tabrak tunggal melibatkan kendaraan Isuzu Elf milik PMI Kabupaten Magelang bernomor polisi AA-8035-XA terjadi di Jalan Serayu, masuk Desa Serayularangan, Kecamatan Mrebet, Kabupaten Purbalingga, Kamis (08/01/2025) sore.

Kecelakaan tersebut terjadi sekitar pukul 16.30 WIB, tepatnya sekitar 80 meter di utara Lapangan Serayularangan. 

Diketahui, kendaraan tersebut membawa rombongan relawan PMI Magelang yang baru saja kembali dari operasi pencarian dan pertolongan (opsar) pendaki hilang di Gunung Slamet melalui jalur Dipajaya, Kabupaten Pemalang.

Kasatlantas Polres Purbalingga, AKP Kumala Enggar Anjarani mengatakan, kendaraan tersebut dikemudikan oleh Yoanes Berchmans Rudi Kurnianto (34), warga Magelang Selatan.

“Di dalam kendaraan terdapat 12 orang, terdiri dari satu pengemudi dan 11 penumpang. Seluruhnya merupakan rombongan PMI Magelang yang sedang dalam perjalanan pulang usai kegiatan operasi SAR,” katanya saat dikonfirmasi, Jumat (09/01/2025).

Ia menjelaskan, saat itu kendaraan tengah melaju dari arah utara menuju selatan dengan kecepatan sedang. Saat tiba di lokasi kejadian, kondisi jalan lurus dan menurun.

 

“Pada saat melintas di TKP, pengemudi menggunakan gigi perseneling tiga. Diduga sistem pengereman kendaraan tidak berfungsi dengan baik,” jelasnya.

Bersamaan dengan itu, lanjut AKP Kumala, di depan kendaraan terdapat kendaraan lain yang melaju searah dengan nomor polisi tidak diketahui.

Saat itu, pengemudi berupaya menyalip kendaraan tersebut.

“Namun dari arah berlawanan muncul kendaraan lain, sehingga pengemudi membanting setir ke kiri melewati gundukan pasir dan material bangunan, kemudian kembali membanting setir ke kanan,” ungkapnya.

Akibat manuver tersebut, kendaraan pun terguling dan terseret kurang lebih 33 meter, hingga berhenti dengan posisi samping kanan kendaraan menghadap ke atas.

Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, namun, tiga penumpang mengalami luka ringan dan langsung dirujuk ke RSUD Magelang untuk mendapatkan perawatan medis.

“Korban luka ringan terdiri dari satu penumpang mengalami nyeri tangan kiri, satu penumpang nyeri pinggang, dan satu penumpang mengalami dislokasi lutut. Sementara pengemudi serta penumpang lainnya tidak mengalami luka,” katanya. 

Pihaknya melanjutkan, Petugas Satlantas Polres Purbalingga telah melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) dan mengamankan kendaraan untuk kepentingan penyelidikan lebih lanjut.

Sementara itu, Kepala Markas PMI Purbalingga, Imam Karseno menjelaskan proses evakuasi dan penanganan korban pascakecelakaan.

“Untuk korban, kemarin ada tujuh orang yang kami tangani. Tiga di antaranya mengalami luka cukup serius, sementara empat lainnya hanya mengalami luka-luka ringan,” katanya.

Ia menyebutkan, empat korban dengan luka ringan sempat dibawa ke Markas PMI Purbalingga untuk mendapatkan penanganan awal.

“Sedangkan tiga korban yang mengalami luka serius kami antar ke RSUD Goeteng Taroenadibrata Purbalingga sampai sekitar pukul sembilan malam,” ungkapnya.

Setelah dilakukan koordinasi lanjutan dengan PMI Kota Magelang, para korban dengan luka serius kemudian dirujuk ke Magelang.

“Kami telah melakukan evakuasi lanjutan menggunakan armada PMI Purbalingga, PMI Banyumas, dan PMI Banjar untuk membawa ketiga korban tersebut ke RSUD Tidar Magelang,” ujarnya.

Saat ini seluruh korban kini telah tiba dengan selamat di rumah sakit rujukan.

“Alhamdulillah, saat ini mereka semua sudah sampai di RSUD Tidar Magelang dan dalam penanganan medis,” pungkasnya. (Farah Anis Rahmawati)

© Copyright @2026 LIDEA. All Rights Reserved.