- Aksi demo besar-besaran di Iran makin meluas.
Demo tersebut kini telah menyebar ke lebih dari 100 kota dan desa di Iran.
Massa menentang keras pemerintah akibat lonjakan inflasi dan penindasan brutal aparat.
Aparat keamanan Iran meningkatkan respons kekerasan terhadap massa demo.
Jaksa Agung Iran bahkan menyebut massa yang turun ke jalan bisa dijatuhi hukuman mati.
Demo yang bermula dari ketidakpuasan rakyat terhadap kondisi ekonomi Iran, kini berubah menjadi tuntutan penggulingan Pemimpin Tertinggi Ayatollah Ali Khamenei.
Khamenei sendiri menyebut para pengunjuk rasa sebagai sekelompok perusak yang menyenangkan AS.
Sementara itu demo yang terjadi di sejumlah wilayah Iran menewaskan lebih dari 100 petugas keamanan.
Selain aparat, ratusan warga sipil juga tewas akibat kerusuhan demo.
Program: Tribunnews Update
Host: Umi Wakhidah
Editor Video: Ardrianto Satrio
Uploader: bagus gema praditiya sukirman