- Inggris dan Jerman mengajak negara-negara anggota NATO menempatkan pasukan militer di Greenland.
Upaya itu dilakukan agar Greenland tidak direbut oleh Amerika Serikat (AS).
Jerman mengusulkan pembentukan misi gabungan NATO untuk melindungi wilayah Artik.
Upaya yang sama juga dilakukan oleh Perdana Menteri Inggris Keir Starmer.
Starmer meminta agar sekutu meningkatkan kehadiran keamanan mereka di Kutub Utara.
Starmer bahkan sudah menghubungi para pemimpin dunia termasuk Presiden Prancis Emmanuel Macron dan Kanselir Jerman Friedrich Merz.
Sejumlah pemimpin Eropa itu berunding menyusun strategi untuk menghadapi ancaman Presiden Amerika Serikat Donald Trump.
Mereka ingin menunjukan bahwa Eropa dan NATO merupakan pihak yang mengendalikan keamanan di kawasan Greenland.
Program: Tribunnews Update
Host: Umi Wakhidah
Editor Video: Ardrianto Satrio
Uploader: bagus gema praditiya sukirman