Harga Emas di Sejumlah Daerah Aceh Naik Tajam, Tembus Rekor Baru per 28 Januari 2026
January 28, 2026 06:03 PM

Harga Emas di Sejumlah Daerah Aceh Naik Tajam, Tembus Rekor Baru per 28 Januari 2026

SERAMBINEWS.COM- Harga emas di berbagai kabupaten/kota di Aceh pada Rabu (28/1/2026) kembali mengalami kenaikan signifikan.

Lonjakan harga terjadi hampir merata, baik untuk emas perhiasan, emas murni, emas London, hingga logam mulia (LM).

 Kenaikan ini bahkan membuat harga emas di beberapa daerah menembus rekor tertinggi sepanjang sejarah.

Baca juga: Semakin Menyala! Harga Emas Hari Ini di Lhokseumawe Naik Rp 150 Ribu/Mayam

Lhokseumawe

Di Kota Lhokseumawe, harga emas hari ini naik dibandingkan sehari sebelumnya.

Mori, pedagang emas di Toko London Jalan Perniagaan, menyebutkan bahwa emas murni maupun emas London mengalami kenaikan sebesar Rp 50.000 per gram atau Rp 150.000 per mayam.

Pada Selasa (27/1/2026), harga beli emas murni tercatat Rp 8.159.000 per mayam. Namun pada Rabu, naik menjadi Rp 8.309.000 per mayam.

Sementara emas London naik dari Rp 7.709.000 menjadi Rp 7.859.000 per mayam.

Untuk emas 22 karat atau emas paon, harganya relatif stabil dan bergantung pada bentuk perhiasan, dengan kisaran Rp 1.800.000 hingga Rp 2.500.000 per gram.

Dalam sepekan terakhir, aktivitas transaksi didominasi oleh penjualan dibanding pembelian.

Baca juga: Tak Terbendung, Harga Emas di Aceh Timur Meroket Jadi Rp 9,2 Juta Per Mayam Pada 28 Januari 2026

Aceh Timur

Di Kabupaten Aceh Timur, harga emas kian meroket dan kini tembus Rp 9.200.000 per mayam.

Adi, penjual emas di Toko Tiara Idi Rayeuk, mengatakan kenaikan sudah berlangsung selama dua pekan tanpa tanda-tanda penurunan.

Emas perhiasan tipe 99 naik dari Rp 9.000.000 menjadi Rp 9.200.000 per mayam.

Emas tipe A juga naik dari Rp 8.700.000 menjadi Rp 8.900.000 per mayam. Untuk emas batangan lokal, harga naik dari Rp 2.750.000 menjadi Rp 2.820.000 per gram.

Sementara emas Antam meningkat dari Rp 2.916.000 menjadi Rp 2.968.000 per gram.

Baca juga: Berselang Satu Jam, Harga Emas Murni di Abdya Terus Meroket

Aceh Barat Daya (Abdya)

Harga emas di Abdya juga terus mengalami kenaikan dalam tiga hari terakhir.

Emas London kini dibanderol Rp 8.950.000 per mayam dari sebelumnya Rp 8.750.000.

Emas murni bahkan sempat naik dua kali dalam sehari hingga mencapai Rp 9.350.000 per mayam.

Miswar, pedagang emas di Blangpidie, menyebutkan bahwa meski harga terus berubah, daya beli masyarakat masih tergolong stabil.

Baca juga: Harga Emas di Abdya Menggila, Segini Pasaran Emas Antam dan Murni 28 Januari 2026

Kota Langsa

Di Kota Langsa, harga emas perhiasan 99,5 persen sore ini naik lagi menjadi Rp 9.600.000 per mayam.

Kenaikan terjadi bertahap, yakni Rp 250.000 pada siang hari dan Rp 100.000 pada sore hari.

 Emas perhiasan 97 persen kini berada di harga Rp 9.350.000 per mayam, sementara emas 70 persen mencapai Rp 2.400.000 per mayam, belum termasuk ongkos pembuatan.

Banda Aceh

Sementara itu, harga emas di Banda Aceh mencetak rekor baru.

Di Toko Emas Bina Nusa, harga emas naik Rp 260.000 menjadi Rp 9.220.000 per mayam.

Dengan konversi 1 mayam setara 3,3 gram, harga emas per gram mencapai sekitar Rp 2.794.000, belum termasuk ongkos pembuatan yang berkisar Rp 100.000 hingga Rp 200.000 per mayam.

Kenaikan harga emas ini dipengaruhi oleh pergerakan harga emas dunia yang meskipun sempat terkoreksi, masih berada di level tertinggi sepanjang sejarah.

Baca juga: Harga Emas Dunia 28 Januari 2026 Cetak Rekor! Dolar AS Tertekan

(Serambinews.com/Sri Anggun Oktaviana)

 

© Copyright @2026 LIDEA. All Rights Reserved.