Aksi Nekat Maling di Kandang Mas Bengkulu, Gasak Motor Warga di Dalam Dapur saat Siang Bolong
January 29, 2026 02:54 PM

 

Laporan Reporter TribunBengkulu.com, Beta Misutra

TRIBUNBENGKULU.COM, BENGKULU – Aksi pencurian sepeda motor kembali terjadi di wilayah Kota Bengkulu.

Kali ini, satu unit sepeda motor milik warga Jalan Sumas Raya, Kelurahan Kandang Mas, raib digasak maling meski kendaraan tersebut terparkir di dalam dapur rumah korban.

Peristiwa pencurian sepeda motor ini terjadi pada Rabu (28/1/2026) dan mengakibatkan korban mengalami kerugian hingga belasan juta rupiah.

Korban diketahui bernama Fitri Wansyah.

Sepeda motor miliknya yang biasa digunakan untuk aktivitas sehari-hari dilaporkan hilang saat berada di dalam rumah, tepatnya di bagian dapur.

Kejadian ini sontak membuat keluarga korban panik, terlebih saat pelaku membawa kabur motor tersebut di siang hari.

Berdasarkan keterangan yang dihimpun, pencurian sepeda motor itu diketahui pertama kali oleh istri korban, Nety Herawati.

Ia menuturkan bahwa kejadian bermula saat dirinya baru saja menggunakan sepeda motor tersebut untuk menjemput anak mereka pulang sekolah.

"Sekitar siang hari saya pakai motor itu untuk menjemput anak pulang sekolah. Setelah sampai di rumah, motor saya parkirkan di dapur,” ujar Nety, Kamis (29/1/2026).

Menurut Nety, sepeda motor tersebut diparkir dalam kondisi kunci kontak masih menempel di kendaraan.

Selain itu, Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK) juga disimpan di dalam jok motor.

Kondisi tersebut tanpa disadari menjadi celah bagi pelaku pencurian sepeda motor untuk melancarkan aksinya.

"Posisi motor memang di dapur rumah, kunci kontak masih di motor, dan STNK ada di dalam jok. Saya sama sekali tidak menyangka motor bisa diambil orang," kata Nety.

Tak berselang lama setelah memarkirkan kendaraan, Nety mendengar suara mencurigakan dari arah dapur.

Saat dicek, ia melihat seseorang tidak dikenal telah membawa sepeda motor tersebut keluar rumah.

Spontan, Nety berteriak meminta pertolongan.

Diduga kuat, pelaku pencurian sepeda motor masuk ke dalam rumah korban melalui pintu samping yang saat itu dalam kondisi terbuka.

Pelaku memanfaatkan kelengahan penghuni rumah dan situasi yang sepi untuk menjalankan aksinya tanpa hambatan berarti.

Akibat kejadian tersebut, Fitri Wansyah selaku pemilik kendaraan mengalami kerugian yang ditaksir mencapai Rp14 juta.

Tak terima dengan kejadian pencurian sepeda motor yang dialaminya, korban kemudian melaporkan peristiwa tersebut ke Polsek Kampung Melayu.

"Kami sudah melaporkan kejadian ini ke polisi, semoga pelaku bisa segera ditemukan," kata Fitri.

Gabung grup Facebook TribunBengkulu.com untuk informasi terkini

 

© Copyright @2026 LIDEA. All Rights Reserved.