Pemotor Lawan Arah Terobos Banjir di Daan Mogot, Lalu Lintas Macet Parah
kumparanNEWS January 29, 2026 02:57 PM
Hujan yang mengguyur wilayah Jakarta Barat sejak dini hari hingga pagi tadi membuat banjir di Jalan Raya Daan Mogot, Cengkareng. Banjir yang menggenangi jalan penghubung Tangerang-Jakarta, dan mengakibatkan kemacetan lalu lintas yang cukup parah pada pagi menjelang siang.
Sebab, para pemotor yang memaksa menerobos banjir meski harus melawan arah.
"Yang bikin macet karena motor banyak melawan arah, padahal dari dua sisi pun sama banjir," kata Kasatlantas Polres Jakarta Barat, Kompol Anatasha, Kamis (29/1).
Kemacetan di Jalan Daan Mogot, Kamis (29/1) pagi. Foto: Dok. Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Kemacetan di Jalan Daan Mogot, Kamis (29/1) pagi. Foto: Dok. Istimewa
Akibatnya, kemacetan total justru terjadi. Warganet sempat mengunggah momen parahnya macet itu ke sosial media.
Sementara saat ini, di sejumlah titik di Daan Mogot juga masih tergenang air.