Kunci Jawaban Geografi Kelas 11 SMA Halaman 126 Kurikulum Merdeka, Ayo Berpikir Kritis BAB 3
January 30, 2026 12:48 PM

 

SRIPOKU.COM - Materi Geografi kelas 11 pada BAB 3 membahas isu penting tentang global warming (pemanasan global) dan dampaknya terhadap lingkungan, khususnya wilayah pesisir.

Melalui kegiatan Ayo Berpikir Kritis, siswa diajak menganalisis masalah nyata serta merumuskan solusi yang dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-hari.

Dilansir melalui YouTube Media Pembelajaran, berikut kunci jawaban lengkap dan mudah dipahami untuk membantu siswa belajar dan berdiskusi.

Baca juga: Kunci Jawaban Geografi Kelas 11 SMA Halaman 145 Kurikulum Merdeka, Ayo Berpikir Kreatif BAB 3

Ayo Berpikir Kritis

Global warming merupakan peningkatan suhu rata-rata atmosfer baik di laut maupun di daratan bumi. Peningkatan suhu tersebut menyebabkan perubahan tinggi muka laut. Pengaruh global warming bagi masyarakat pesisir antara lain bisa mengakibatkan peningkatan muka air laut dan tenggelamnya daratan di pesisir laut. Masalah tersebut tidak hanya terjadi secara global, namun juga ter-jadi secara lokal. Hal tersebut terjadi akibat naiknya volume air laut dan men-cairnya gletser ataupun es yang menutupi daratan Antartika dan Greenland.

Diskusikanlah dengan temanmu untuk menjawab pertanyaan berikut!

Baca juga: Kunci Jawaban Geografi Kelas 11 SMA Halaman 153 Kurikulum Merdeka, Ayo Berkolaborasi BAB 3

Jawaban :

2. Gagasan untuk mengatasi permasalahan tersebut adalah dengan mengurangi emisi gas rumah kaca dan memperkuat perlindungan wilayah pesisir. Upaya ini dapat dilakukan melalui penggunaan energi terbarukan, pengurangan penggunaan bahan bakar fosil, serta rehabilitasi ekosistem pesisir seperti mangrove yang berfungsi menahan abrasi dan kenaikan air laut.

3. Gagasan tersebut dikemukakan karena pemanasan global disebabkan oleh peningkatan emisi gas rumah kaca akibat aktivitas manusia. Dengan menekan emisi dan memperbaiki ekosistem pesisir, laju kenaikan suhu bumi dan permukaan air laut dapat diperlambat, sehingga risiko tenggelamnya wilayah pesisir dan kerugian sosial ekonomi masyarakat dapat dikurangi.

4. Rencana aksi yang dapat dilakukan meliputi pengurangan emisi karbon melalui penggunaan transportasi ramah lingkungan, penghematan energi, dan pemanfa-atan energi terbarukan. Selain itu, dilakukan penanaman dan pelestarian hutan mangrove di wilayah pesisir, pembangunan tanggul atau sabuk pantai di daerah rawan, serta peningkatan edukasi masyarakat tentang dampak pemanasan global. Pemerintah juga perlu menetapkan kebijakan tegas terkait perlindungan lingkungan dan pengendalian pembangunan di kawasan pesisir.

© Copyright @2026 LIDEA. All Rights Reserved.