Allano–Maxwell Jadi Mimpi Buruk Persita, Kemenangan Persija 0-2 Bikin Posisi Persib Terjepit
January 30, 2026 07:11 PM

TRIBUNJAKARTA.COM - Persija Jakarta tampil efektif saat menaklukkan Persita Tangerang dengan skor 2-0 pada laga Super League pekan ke-19.

Laga ini dimainkan di Indomilk Arena, Tangerang, Jumat (30/1/2026) sore.

Kombinasi Allano Lima dan Maxwell Souza menjadi mimpi buruk tuan rumah.

Kemenangan yang didapatkan Macan Kemayoran membuat posisi mereka merangsek ke papan atas dan menempel ketat Persib di puncak klasemen sementara Super League.

Jalannya Pertandingan

Babak Pertama

Sejak kickoff, pertandingan berlangsung dengan tempo sedang namun tensi cukup tinggi.

Kedua tim sama-sama bermain disiplin, meski Persija terlihat lebih efektif dalam memanfaatkan peluang.

Gol pembeda tercipta pada menit ke-35 melalui striker Persija, Gustavo Almeida.

Selebrasi dari penyerang asing Persija Jakarta, Gustavo Almeida di kompetisi Liga 1.
Selebrasi dari penyerang asing Persija Jakarta, Gustavo Almeida di kompetisi Liga 1. (Media Persija)

Gol bermula dari upaya Maxwell Souza yang melepaskan tembakan ke arah gawang Persita. 

Bola sempat ditepis kiper Igor Rodrigues, namun muntahannya langsung disambar Gustavo Almeida.

Dengan satu sentuhan tenang, Gustavo Almeida berhasil mengelabui Igor sebelum menceploskan bola ke gawang Persita.

Persita berupaya merespons ketertinggalan dengan meningkatkan intensitas serangan.

Namun rapatnya lini belakang Persija membuat sejumlah peluang tuan rumah belum membuahkan hasil hingga turun minum.

Hingga peluit akhir babak pertama dibunyikan, skor tetap bertahan 0-1 untuk keunggulan Persija Jakarta.

Babak Kedua

Memasuki babak kedua, intensitas pertandingan meningkat dan wasit kembali mencatat sejumlah pelanggaran. 

Persija melakukan sejumlah pergantian pemain, termasuk memasukkan dua pemain barunya yakni Paulo Ricardo dan Shayne Pattynama.

Paulo Ricardo masuk menggantikan Gustavo Almeida dan Shayne Pattynama masuk menggantikan Donny Tri Pamungkas.

Gol tambahan dari Persija datang dari aksi Maxwel Souza di menit 50.

Gol tersebut bermula dari aksi individu Allano Lima yang melakukan solo run menusuk sisi kiri pertahanan Persita.

Allano kemudian melepaskan umpan cut back ke depan kotak penalti yang langsung disambut Maxwell Souza.

Tanpa kontrol berlebih, Maxwell Souza melepaskan tembakan keras yang tak mampu diantisipasi kiper Persita, Igor Rodrigues.

Selebrasi penyerang Persija Jakarta, Emaxwell Souza de Lima.
Selebrasi penyerang Persija Jakarta, Emaxwell Souza de Lima. (Media Persija)

Gol itu sekaligus menambah koleksi gol Maxwell Souza menjadi 12 gol dan mengukuhkannya sebagai top skor sementara Super League musim ini.

Hingga laga berakhir skor 2-0 bertahan untuk kemenangan Persija.

Hasil ini membuat Persija naik ke posisi kedua dengan 41 poin menempel Persib yang memiliki poin sama.

Klasemen Super League

Update terbaru klasemen Super League, per hari ini Jumat (30/1/2026) pukul 17. 45 WIB.

 
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
35
Persib
18
13
2
3
28
11
17
41
2
35
Borneo FC
18
13
1
4
32
16
16
40
3
35
Persija Jakarta
18
12
2
4
34
14
20
38
4
35
Malut United
18
11
4
3
37
19
18
37
5
35
Persita
18
9
5
4
25
15
10
32
6
35
Persebaya
18
8
7
3
27
16
11
31
7
35
PSIM
18
8
6
4
23
21
2
30
8
35
Bali United
18
7
7
4
25
21
4
28
9
35
Bhayangkara FC
18
6
5
7
15
19
-4
23
10
35
Dewa United
18
7
2
9
21
24
-3
23
11
35
Arema FC
18
5
6
7
23
25
-2
21
12
35
PSM Makasar
18
4
7
7
21
21
0
19
13
35
Persik
18
5
4
9
19
30
-11
19
14
35
Madura United
18
4
5
9
18
26
-8
17
15
35
PSBS Biak
18
4
4
10
21
40
-19
16
16
35
Persijap
18
3
3
12
16
33
-17
12
17
35
Semen Padang
18
3
2
13
16
32
-16
11
18
35
Persis
18
2
4
12
20
39
-19
10
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
Lihat selengkapnya →

Berita Terkait

  • Baca juga: Kejutan di Tangerang, Babak Pertama Persija Bisa Unggul 0-1 dari Persita: Gustavo Almeida Tipu Kiper
  • Baca juga: Persita Vs Persija Sore Ini: Motivasi Sang Macan Patahkan Rekor Lawan, Shayne Pattynama Siap Tempur
  • Baca juga: LIVE Persita vs Persija Jumat Sore: Macan Kemayoran Pede, Pemain Baru Jadi Senjata Mauricio Souza
© Copyright @2026 LIDEA. All Rights Reserved.