Ini Pesan Khusus Prabowo untuk Investor Pasar Modal Usai IHSG Bergejolak
kumparanBISNIS January 31, 2026 10:20 PM
Presiden Prabowo memberikan pesan khusus kepada seluruh investor pasar modal baik domestik maupun asing, merespons Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) yang sempat bergejolak.
Hal tersebut disampaikan Menteri Koordinator Perekonomian Airlangga Hartarto, saat menggelar konferensi pers di Wisma Danantara pada Sabtu (31/1).
"Pesan Bapak Presiden untuk pasar modal, pesan beliau saya kutip, kepada para investor domestik, mitra internasional dan seluruh rakyat Indonesia, fundamental ekonomi Indonesia tetap kuat dan tangguh. Pemerintah berdiri teguh di belakang pasar keuangan kita dan kami berkomitmen pada iklim investasi yang transparan, adil dan berkelas dunia," kata Airlangga.
Airlangga mengatakan terkait dengan penataan dan penguatan pasar modal, dia memastikan pemerintah akan mendorong transparansi dan integritas pasa modal.
Perbesar
Layar digital menampilkan pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Kamis (29/1/2026). Foto: Asprilla Dwi Adha/ANTARA FOTO
"Presiden memerintahkan perkembangan reformasi integritas pasar, antara lain dengan reform pasar modal secara struktural melalui demutualisasi bursa dan peningkatan likuiditas melalui kenaikan minimum free float menjadi 15 persen sesuai dengan standar global," katanya.
Airlangga mengatakan, kondisi fundamental ekonomi Indonesia sangat kuat, pertumbuhan ekonomi masih 5,04 persen pada kuartal III 2025.
"Dalam waktu yang singkat, tanggal 5 (Februari 2026) diumumkan pertumbuhan yang diperkirakan lebih besar daripada pertumbuhan yang dari kuartal ke-3," ujarnya.
Selain itu, kondisi cadangan devisa Indonesia hingga Desember 2025 dengan 6,2 bulan impor, yaitu senilai USD 156,5 miliar. "Kemudian defisit fiskal masih terjaga di batas 3 persen," katanya.